Honda

Sambut Kedatangan Jokowi, Jalan Kota Lahat Mendadak Mulus

Sambut Kedatangan Jokowi, Jalan Kota Lahat Mendadak Mulus

Sejumlah ruas jalan di Kabupaten Lahat mendadak mulus jelang kedatangan Presiden Joko Widodo. --

PALPRES.COM - Jelang kunjungan kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi), sejumlah ruas jalan di Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera Selatan mendadak mulus. 

Pemerintah Kabupaten Lahat melakukan sejumlah persiapan untuk menyambut kedatangan Jokowi. 

Termasuk meninjau beberapa lokasi yang akan disambangi orang nomor satu di republik ini, yakni gudang Bulog dan Pasar Lematang. 

Sejumlah ruas jalan yang akan dilalui Jokowi diaspal ulang. 

BACA JUGA:SEGERA! Seluruh Desa di OKI Terang Benderang, Pemkab dan PLN Teken MoU

BACA JUGA:Rest Area Baru Hadir di 3 Ruas Jalan Tol Trans Sumatera, Ini Lokasinya

Beberapa ruas jalan itu seperti jalan di Kelurahan Bandar Agung, Bandar Jaya dan Jalan Mayor Ruslan Kelurahan Pasar Bawah.

Serta akses jalan dari Lembayung menuju Hotel Santika Lahat di jalan baru Desa Manggul.   

Parman, warga Kota Lahat mengatakan, kedatangan Presiden Jokowi memberikan dampak positif bagi masyarakat Lahat.

Setidaknya jalan yang akan dilalui sang kepala negara dilakukan pegaspalan. 

BACA JUGA:Bikin Malu! Sumatera Selatan Masuk 10 Besar Provinsi dengan Tingkat Gagal Bayar Pinjol Tertinggi

BACA JUGA:Seleksi Dibuka Juni-Juli 2024, Begini Cara Cek Formasi CPNS dan PPPK 2024 Secara Online

Sehingga tidak terlihat lagi adanya jalan berlubang.

Bahkan jalan berlubang di Pasar Lematang juga sudah mulus. 

"Alhamdulilah belum datang saja pak Jokowi sudah bikin jalan mulus. Mudah-mudahan setelah kunjungannya, Lahat akan semakin maju dan banyak investasi yang masuk," terangnya pada Rabu 29 Mei 2024.

Kepala UPTD Pasar Lematang, Misnah SE menuturkan, dirinya merasa terhormat dengan kunjungan Jokowi untuk melihat kondisi pasar tertua di Kota Lahat ini.

BACA JUGA:Pro Kontra Potongan Tapera, Ketua MPR RI Minta Aturan Tapera Ditunda dan Dikaji Ulang

"Tentu saja persiapan sudah dilaksanakan sehingga ketika kedatangan beliau, apa-apa yang berjalan sesuai rencana," ujarnya.

Kabar Presiden Joko Widodo akan mengunjungi Kabupaten Lahat jadi perbicangan warga setempat. 

 

Kedatangan Jokowi ke Lahat Bersejarah

Warga begitu antusias dan bersyukur orang nomor satu di negeri ini akan mengunjungi Bumi Seganti Setungguan. 

Kehadiran Presiden Jokowi akan memberikan catatan sejarah bagi Kabupaten Lahat. 

Berapa tidak, sejak Indonesia merdeka, baru Presiden Soekarno yang sudah berkunjung sekaligus bermalam di Kabupaten Lahat.

“Ya ini akan menjadi sejarah bagi Kabupaten Lahat. Di usianya yang ke 155 tahun, baru Soekarno yang datang ke Lahat. Tepatnya di tahun 1952. Bung Karno waktu itu berjalan di Jalan Letnan Amir Hamzah. Rumah tempatnya bermalam saat ini sudah menjadi masjid,” tutur pemehati budaya dan wisata Kabupaten Lahat, Mario Andromartik.

Ditambahkan Mario, selain patut disyukuri bagi warga Lahat, kehadiran Presiden Jokowi juga akan menjadi momentum bagi Kabupaten Lahat untuk memperkenalkan wisata, budaya, adat istiadat, termasuk kekayaan yang dimiliki daerah ini, seperti kopi dan situs megalitikum yang sudah berusia ratusan tahun. 

Tak hanya itu, kedatangan Jokowi menjadi kesempatan yang tepat untuk daerah mengajukan permintaan pembangunan infrastruktur di Lahat, seperti jalan dan jembatan, kepada pemerintah pusat.

“Saya kira kita harus sampaikan bahwa Kabupaten Lahat ini memiliki peradaban dan sejarah yang panjang sebelum berdirinya bangsa ini,” ucapnya. 

Sementara itu, Pj bupati Lahat, Muhammad Farid mengatakan, kedatangan Presiden merupakan salah satu agenda kunker di Provinsi Sumsel.

Semua stakeholder diharapkan bisa bekerja sama.

Mengingat hal ini adalah yang pertama kali sehingga persiapan harus baik. 

"Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat sudah siap jika Presiden Jokowi datang, bahkan kemarin Kapolda Sumsel bersama TNI juga telah meninjau beberapa lokasi tempat, yang mana beliau dijadwalkan berkunjung tidak ada perubahan jadwal yakni tanggal 31 Mei 2024 mendatang," pungkasnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: