Honda

Cari HP Dengan RAM yang Lebih Besar? Simak 5 Rekomendasinya! Harga Murah Bonus Kamera Tajam!

Cari HP Dengan RAM yang Lebih Besar? Simak 5 Rekomendasinya! Harga Murah Bonus Kamera Tajam!

Tampilan keren dari Hp Asus Rog yang miliki RAM gede--Instagram

PALPRES.COM - Sederet hp (handphone) dengan penyimpanan atau RAM lebih besar dari hp kebanyakan, cek apa saja merek hp tersebut.

Semakin berganti tahun, kebutuhan akan hp semakin meningkat. Karena selain sebagai alat komunikasi, hp juga sebagai alat yang dapat menunjang aktifitas kita sehari-hari.

Entah untuk bekerja, sekolah, kuliah atau hiburan semata.

Banyak hal yang bisa dikerjakan hanya dengan hp saja. Maka tidak jarang, ruang penyimpanan yang cukup besar adalah prioritas utama yang mesti dipertimbangkan dalam membeli hp.

RAM (Random Access Memory) adalah komponen pada perangkat elektronik yang digunakan untuk menyimpan data yang sedang digunakan oleh sistem operasi atau aplikasi.

RAM merupakan salah satu komponen yang paling menentukan performa sebuah HP.

BACA JUGA:Yamaha Grand Filano Hybrid Connected Vs Vespa Primavera 150 I-Get, Mana yang lebih Menarik?

BACA JUGA:6 HP 5G Terbaik Anti Harga Rp1 Jutaan Bulan Juni, Cek Spesifikasinya Segera

Makin besar kapasitas RAM, maka makin baik performa meski CPU di pada perangkat sudah kencang.

Nah berikut ini adalah deretan merek hp yang bisa jadi referensi untuk dipertimbangkan guna dibeli pada tahun ini karena miliki RAM yang besar. Yuk disimak daftarnya!

1. Realme GT 5 (RAM 24GB)

Realme GT 5 merupakan ponsel yang menawarkan kombinasi yang menarik antara harga yang terjangkau dan spesifikasi yang unggul.

Selain RAM sebesar 24GB, ponsel ini dilengkapi dengan chipset Snapdragon 888 yang kuat, memberikan performa yang tangguh untuk gaming dan tugas-tugas berat lainnya.

BACA JUGA:5 Daftar Hp Bagus Dengan Harga Murah Mulai Dari Rp 3 Jutaan, Ga Ada iPhone Maupun Samsung!

BACA JUGA:UNIK BANGET! 5 Mobil Ini Berukuran Mini, Bikin Gemes Diharga Terjangkau

Layar Super AMOLED dengan refresh rate 120 Hz memberikan pengalaman visual yang halus dan responsif, sedangkan baterai Li-Po 4500 mAh menjaga ponsel tetap aktif sepanjang hari.

Desainnya yang compact membuatnya nyaman digunakan dalam genggaman.

2. Honor Magic 6 RSR (RAM 24 GB)

Honor Magic 6 RSR menonjol dengan kombinasi antara ketahanan dan kualitas layar.

Dengan RAM 24GB, ponsel ini mampu membuka aplikasi dan menjalankan banyak tugas sekaligus tanpa ada kendala.

Layar LTPO OLED seluas 6,8 inci memberikan tampilan yang memukau dengan resolusi 1280 x 2800 piksel, sementara ketahanan terhadap debu dan air dengan sertifikasi IP68 membuatnya cocok untuk digunakan dalam berbagai kondisi. Kamera belakang yang fungsional dan baterai besar menambah nilai lebih pada ponsel ini.

BACA JUGA:7 Mobil Seken Murah yang Diburu Para Kolektor, Dari Toyota Kijang Sampai Dengan Mitsubishi lencer

BACA JUGA:5 Jenis Batu Akik Asal Kalimantan Paling Disukai Kolektor Dunia, yuk Disimak ya!

3. Asus ROG Phone 7 Pro (RAM 18 GB)

Asus ROG Phone 7 Pro adalah pilihan utama bagi para penggemar gaming.

Dengan RAM 18GB, ponsel ini menawarkan performa yang luar biasa untuk menjalankan game-game berat.

Chipset Snapdragon 8 Gen 2 dan layar AMOLED yang cerah memberikan pengalaman gaming yang memukau. Desain pendingin inovatif membantu menjaga suhu tetap rendah bahkan saat penggunaan intensif. 

Selain itu, speaker stereo menghasilkan suara yang luar biasa yang dapat meningkatkan pengalaman menonton dan main game yang menarik untuk pengguna.

BACA JUGA:Nasib Penerima Bansos PKH dan BPNT Baru Hasil Validasi by System Belum Tentu Dapat Lagi Di Tahap 3

BACA JUGA:Bansos PKH Tahap 3 dan BLT BPNT Sembako Tahap 4 Sudah Cair Lewat ATM, Kapan yang Melalui Kantor Pos?

4. Xiaomi 14 Ultra (RAM 16 GB)

Xiaomi 14 Ultra merupakan salah satu HPflagship dari Xiaomi. Dengan RAM 16GB, ponsel ini mampu menjalankan berbagai tugas tanpa hambatan.

Layar AMOLED 144Hz seluas 6,73 inci memberikan tampilan yang halus dan responsif, sedangkan chipset Snapdragon 8 Gen 3 memberikan performa yang tangguh. 

Kamera belakang dengan empat lensa 50 MP menawarkan kualitas gambar yang luar biasa, sementara baterai besar dan fitur pengisian cepat membuat ponsel ini menjadi pilihan yang menarik.

6. Vivo X100 Pro 5G (RAM 16 GB)

BACA JUGA:Yamaha Grand Filano Hybrid Connected Vs Vespa Primavera 150 I-Get, Mana yang lebih Menarik?

BACA JUGA:Penyebab Kamu Tidak Pernah Dapat Bansos PKH, BPNT, YAPI, RST, PENA, dan Masih Banyak Lagi Dari Kemensos

Vivo X100 Pro termasuk ponsel yang memiliki RAM yang besar.

Dengan RAM sebesar 16 GB, ponsel ini mampu menghadapi berbagai tugas dengan lancar.

Layar LTPO AMOLED yang cerah dan chipset kelas atas memberikan pengalaman visual yang memukau dan responsif.

Desain yang apik dengan sertifikasi IP68 membuatnya tahan terhadap debu dan air. 

BACA JUGA:Serap Anggaran 234 Miliar, Flyover Sekip Ujung Dibuka Hari Ini, Warga Palembang 'Nyicip' Jembatan Layang Anyar

Selain itu, ponsel ini sudah mendukung jaringan 5G, memiliki, baterai 5400 mAh, dan tahan debu seluruh sisi dan tahan air hingga kedalaman 1.5 meter.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: