Honda

Siap Kerja, 20 Penyandang Disabilitas Ikut Program Magang di XL Axiata

Siap Kerja, 20 Penyandang Disabilitas Ikut Program Magang di XL Axiata

Siap Kerja, 20 Penyandang Disabilitas Ikut Program Magang di XL Axiata -XL Axiata-

PALPRES.COM- Sebanyak 20 penyandang disabilitas terpilih mengikuti program magang di XL Axiata.

Program tersebut merupakan kolaborasi PT XL Axiata Tbk melalui program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) XL Axiata Peduli dan XL Axiata Baik.

Mereka yang terpilih akan menjalani program magang selama enam pekan.

Terhitung mulai 17 September hingga 22 Oktober 2024 mendatang. 

BACA JUGA:XL Axiata Rayakan Hari Pelanggan, Berikan Promo Ekslusif Mulai Bonus Kuota 5 GB hingga Potongan 70 Persen

BACA JUGA:XL Axiata Perkuat Jaringan 4G, Dukung PON XXI 2024 di Aceh-Sumut, Siapkan Mobile BTS di Sejumlah Lokasi

Program ini merupakan rangkaian dari Program XL Axiata Peduli Disabilitas Siap Kerja.

Sebelumnya, XL Axiata sudah melakukan pelatihan ketrampilan digital bagi 115 penyandang disabilitas. 

Seluruh peserta penyandang disabilitas yang ikut dalam program ini berasal dari enam komunitas penyandang disabilitas.

Diantaranya: Dilans Indonesia Bandung, Rumah Difabel/Khadijah Sharaswaty Indonesia Medan, Yayasan Peduli Kasih Anak Berkebutuhan Khusus Surabaya.

BACA JUGA:Khusus Pelanggan XL Axiata, Ini Cara Aktivasi iMessage dan Facetime

BACA JUGA:Wajib Punya 6 Sikap Sederhana Ini, Dijamin Kesuksesan Bakal Menantimu!

Lalu FeminisThemis Surabaya, Tim Bisindo dan Aksesibilitas Surabaya, serta Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia. 

Program ini juga mendapat dukungan dari Yayasan Benihbaik dan komunitas Bloggercrony.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: