KOVO Cup 2024 Sore Ini, Red Sparks vs IBK Altos, Laga Pembuktian Para Mantan
Red Sparks vs IBK Altos sore ini, laga pembuktian Pyo Seung-ju dan Lee So-young pada mantan timnya.-IG@red__sparks dan @ibk__altos-
KOREA, PALPRES.COM - Red Sparks vs IBK Altos akan menjadi salah satu laga terseru di KOVO Cup 2024, yang akan berlangsung sore ini.
Bagaimana tidak, laga tersebut bisa diibaratkan pembuktian para mantan.
Soalnya, dalam laga KOVO Cup 2024 hari kedua ini, akan berhadapan mantan-mantan dari masing-masing tim.
Seperti yang sudah diketuai, di Tim IBK Altos terhadap mantan Kapten Red Sparks pada musim lalu, yakni Lee So-young.
BACA JUGA:Mobil Listrik BYD M6 Berjenis MVP Resmi Dirilis di Indonesia, Harganya Cuman Segini
BACA JUGA:Alasan Erik Ten Hag Setelah Kalah di Rumah Sendiri: 'Manchester United Tidak Disiplin'
Bukan hanya dikenal sebagai kapten yang disegani, Lee So-young juga merupakan bagian dari trio maut Red Sparks pada musim lalu.
Trio maut pendulang skor tertinggi Red Sparks tersebut, yakni Lee So-young, Megawati Hangestri dan Geovanna Milana.
Namun pada V-League Musim 2024-2025 ini, trio maut tersebut pecah.
Lee So-young yang akrab disapa So Capt oleh rekan-rekannya, memilih hengkang ke IBK Altos.
BACA JUGA:Cek Kartu KKS PKH BPNT, Tinggal 2 Tahapan Lagi Dana Bansos Masuk ATM Keluarga Penerima Manfaat!
BACA JUGA:Sudah SPM Pada SIKNG, Bansos BPNT dan PKH Alokasi September - Oktober Siap Masuk Rekening!
Tim ini akan mendapatkan jasa So Capt selama 3 musim.
Konon, So Capt mendapatkan gaji senilai Rp8,1 Miliar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: