Dalam Dua Pekan, Pelajar MAN 1 Lubuklinggau Ukir 15 Prestasi di Bidang Akademik dan Non Akademik
Dalam Dua Pekan Pelajar MAN 1 Lubuklinggau Ukir 15 Prestasi di Bidang Akademik dan Non Akademik --
LUBUKLINGGAU, PALPRES.COM- Sederat prestasi berhasil diukir oleh pelajar MAN 1 Kota LUBUKLINGGAU di bidang akademik dan non akademik, bahkan belakangan dalam dua pekan terakhir di September 2024 mampu meraih 15 prestasi.
Adapun prestasi yang di torehkan, Juara 1 Lomba Kreasi Baris-Berbaris oleh tim paskibraka serta Danton terbaik dan kreasi terbaik se Kota Lubuklinggau dalam rangka memperingati HUT TNI ke-79 tahun 2024 diadakan Kodim 0406 Lubuk Linggau, Juara I Futsal di Glory King Club se- Sumatera Selatan 2024 oleh tim Futsal, Juara I Class of Champions Brain Academy yang diadakan Bimbel Ruang Guru 2024 oleh Tahta Alfina Husna, Mytha Ananda, dan M Syahdef.
Kemudian meraih medali emas Elang Putih Open Championship I Tingkat Musi Rawas, Lubuklinggau dan Muratara yang diadakan Perguruan Elang Putih 2024 oleh Lutfi Firdaus, medali emas Elang Putih Open Championship I Tingkat Musi Rawas, Lubuklinggau dan Muratara yang diadakan Perguruan Elang Putih 2024 oleh Farhan Alfirdaus, Juara 1 Kumite Perorangan cadet putri Kejuaraan Karate Open Turnamen Piala Dandim 0409 Rejang Lebong oleh Putri Sandrini, medali emas Elang Putih Open Championship I Tingkat Musi Rawas, Lubuklinggau dan Muratara yang diadakan Perguruan Elang Putih 2024 oleh Azza Alfia Syahrani.
Lalu, juara II Class of Champions Brain Academy yang diadakan Bimbel Ruang Guru 2024 oleh Avicenna Yaquta Hardisi, Rasikhah Alimah dan Nabila Shabrina, Juara II Lomba Video Konten Kelas Digital Tingkat Provinsi Sumatera Selatan yang diadakan Kanwil Kemenag Sumatera Selatan oleh M Arya Pandu Wibowo, Juara II Perorangan Cadet di Kejuaraan Karate Open Turnamen Piala Dandim 0409 Rejang Lebong oleh Putri Sandrini, Juara II lomba kaligrafi oleh Dinda Hartati dan Juara II Kultum oleh Nadin Gessana Agustin Gebyar Maulid Nabi Muhammad 1446 H yang diadakan Ikatan Remaja Masjid Babussalam tingkat Kota Lubuklinggau tahun 2024.
Selanjutnya juara III Class of Champions Brain Academy yang diadakan Bimbel Ruang Guru 2024 oleh Regina Allea Syahrani, M Zaki Abiyyu Pratama dan M Arief Fitrian, meraih medali perunggu Kejuaraan Daerah Pencak Silat Pra Popnas Tingkat Provinsi Sumatera Selatan tahun 2024 oleh Lutfi Firdaus, Juara III Gitar Tunggal Irama Batanghari Sembilan Pada Pekan Kebudayaan Daerah Sumsel Tingkat Provinsi Sumsel yang diadakan Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel tahun 2004 oleh M Mutadho Muttahari.
Kepala MAN 1 Lubuklinggau Saipul Basin mengucapkan selamat pada anak didiknya yang telah berhasil menorehkan prestasi. Ucapan serupa, juga disampaikan pada para pembina dan pelatih yang telah berhasil membimbing anak-anak, sehingga dapat mengharumkan nama sekolah melalui prestasinya. Serta pada orang tua anak didiknya, yang selalu mensupport anak-anaknya.
"Selamat untuk anak-anak, pembina dan pelatih. Keberhasilan ini, tentunya tidak lepas dari usaha kalian yang selama ini telah mempersiapkan diri sebaik mungkin, sehingga bisa mendapatkan prestasi dan mengharumkan nama sekolah,"ungkap Saipul kepada wartawan.
Kendati demikian, Saipul juga berpesan kepada anak didiknya agar jangan cepat berpuas diri dengan apa yang telah diraih. Ia mengajak untuk tetap berlatih, guna mengasah bakat dan potensi yang dimiliki. Sehingga kedepannya, apa yang telah diraih dapat di pertahankan dan ditingkatkan lagi.
"Kami selalu mengajak anak-anak, untuk terus semangat dalam menggapai prestasi. Prestasi yang telah diraih, bisa dijadikan sebagai motivasi agar kedepannya bisa mendapatkan yang lebih banyak dan baik lagi,"harapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: