Iron Dome Terus Jebol, Militer Israel Pusing Tujuh Keliling
4 Tentara IDF Israel yang tewas dalam serangan mematikan drone kamikaze ke kamp pelatihan di pangkalan militer Israel di selatan Haifa, beberapa hari lalu.-Tangkapan Layar X @HumaZhr-
TEL AVIV, PALPRES.COM – Sistem pertahanan canggih Iron Dome Israel terus jebol, belakangan ini.
Hal ini membuat pihak militer Israel saat ini tengah dilanda pusing tujuh keiling.
Bagaimana tidak, Iron Dome sejatinya adalah sistem pertahanan yang dibangun untuk melindungi wilayah Israel dari serangan musuhnya.
Selama beberapa waktu, Iron Dome terbukti efektif mencegat roket-roket, rudal maupun pesawat tanpa awal yang diterbangkan dari Gaza maupun Lebanon.
BACA JUGA:Setelah Drone Hantam Kamp Pelatihan, Rudal Hizbullah Targetkan Pangkalan AL Israel
BACA JUGA:Drone Hizbullah Hantam Ruang Makan Penuh Tentara Israel, 4 Orang Dilaporkan Tewas
Namun belakangan ini, Iron Dome Israel sepertinya bak ayam sayur.
Berulang kali wilayah Israel dihantam roket dan drone kamikaze yang diterbangkan Milisi Hizbullah dari Lebanon.
Tak sedikit nyawa Tentara Israel yang melayang.
Drone hantam kamp pelatihan
BACA JUGA:Dua Senjata Canggih Anti Drone Ini Produksi Anak Negeri, Cek Keunggulannya
BACA JUGA:1.000 Properti Israel Rusak Dihajar Roket dan Drone Hizbullah, Kerugian hingga 265 juta Dolar AS
Serangan yang paling mematikan, saat drone Hizbullah menghantam ruang makan di pangkalan militer Israel di selatan Haifa, beberapa hari lalu.
Padahal saat peristiwa terjadi, ruangan makan di kamp pelatihan militer Israel tersebut tengah dipadati Tentara IDF.
Akibatnya, 4 tentara dilaporkan tewas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: