Honda

Nasi Goreng Kambing Kaya Akan Rempah Enak dan Bikin Nagih

Nasi Goreng Kambing Kaya Akan Rempah Enak dan Bikin Nagih

Hidangan ini memiliki rasa rempah yang khas nan lezat dengan potongan daging kambing yang empuk-YouTube Zasanah San-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Nasi goreng kambing walau terdengar sederhana, namun selalu menjadi menu favorit bagi pecintanya. 

Hidangan ini  memiliki rasa rempah yang khas nan lezat dengan potongan daging kambing yang empuk. 

Nasi goreng menjadi salah satu santapan paling populer di kalangan masyarakat Indonesia. Rasanya yang enak dan nikmat sangat cocok di lidah masyarakat lokal.

Nasi goreng pun banyak sekali varian rasa yang diberikan baik itu restoran-restoran maupun pedagang warung kaki lima.

 

BACA JUGA:Pandan Cheese Cake Gula Melaka, Rasa Pandan dan Kejunya Nendang Banget

Untuk menambah kelezatannya, dapat ditambahkan kerupuk udang, irisan timun, dan tomat sebagai pelengkapnya.

Campuran nasi, daging kambing dan rempah-rempah menjadi varian nasi goreng ini banyak peminatnya.

Pada resep nasi goreng kambing ini, kamu bisa mengikutinya dengan mudah dan praktis. Sebalum diolah, pastikan daging kambing dicuci bersih dan diiris tipis. 

Beri taburan rempah bubuk untuk menghilangkan bau prengusnya.olahan daging kambing juga bisa diolah menjadi isian nasi goreng. 

 

BACA JUGA:Manfaat Buah Naga Penuh Nutrisi Bagi Ibu Hamil, Salah Satunya Mengatasi Sembelit

Nasi Goreng Kambing

By @bubdnina_kitchen (IG)

Source: Buku Resep Favorit Keluarga ala Dapur Bunda Nina

Bahan :

2 piring nasi dingin

200 gr daging kambing, potong dadu

1 batang kayu manis

2 kapulaga

3 cengkeh

1 sdm bubuk kari

1 sdm kecap manis

Garam, gula pasir

Air secukupnya

3 sdm minyak

 

BACA JUGA:Manfaat Jamur Kuping Memiliki Efek Positif Bagi Penderita Diabetes Tipe 2

Bumbu halus :

7 bawang merah

5 bawang putih 

1/2 sdt jinten

1/2 sdm ketumbar 

1 sdt merica

 

BACA JUGA:Resep Nasi Goreng Hong Kong Menemani Malam Anda Bersama Keluarga

Cara membuat :

1. Panaskan minyak tumis bumbu halus hingga harum masukkan kari bubuk, kapulaga, cengkeh dan kayu manis. Aduk rata.

2. Masukkan daging kambing, tuang air, bumbui garam dan gula pasir. Masak hingga daging empuk dan air menyusut.

3. Masukkan nasi, tambahkan kecap. Aduk rata hingga nasi mengering. Test rasa hingga sesuai selera.

4. Angkat, sajikan dgn bawang goreng dan acar. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: