Peserta Raimuna Daerah Sumsel Ramaikan Karnaval Budaya di Lubuklinggau
Wali Kota SN Prana Putra Sohe melepas peserta karnaval budaya--
LUBUKLINGGAU, PALPRES.COM- Ribuan peserta Raimuda Daerah (Raida) VIII tingkat Sumatera Selatan bersama pelajar SD/SMP mengikuti karnaval budaya di Jalan Yos Sudarso, Kota Lubuklinggau, Provinsi Sumatera Selatan, Sabtu, 19 Mei 2023.
Pelepasan peserta karnaval budaya dipimpin oleh Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe didampingi Waka Bidang Bela Negara Kwarda Sumsel, Rusli Nawi, Ketua DPRD Lubuklinggau, H Rodi Wijaya, Sekda Trisko Defriansyah di depan Taman Kurma, Komplek Masjid Agung Assalam.
Adapun rute pawai karnaval budaya mulai dari depan Masjid Agung Assalam kemudian menuju Polres Lubuklinggau dan kembali lagi ke Masjid Agung Assalam Kota Lubuklinggau.
Para peserta karnaval budaya merupakan kontingen dari seluruh peserta Raimuna Daerah yakni 17 Kabupaten/Kota se Provinsi Sumsel, termasuk Kota Lubuklinggau selaku tuan rumah.
BACA JUGA:Warga Kayuagung Ini Butuh Bantuan dan Perhatian Pemerintah
Selain diikuti peserta Raida, pawai juga diisi oleh marching band sejumlah pelajar dari SMP dan SD di Kota Lubuklinggau serta Marching Band Satpol PP Kota Lubuklinggau.
"Pemkot dan masyarakat Kota Lubuklinggau sangat antusias menyambut kegiatan Raimuna Daerah dan STQH yang dilaksanakan di Kota Lubuklinggau, salah satunya karnaval budaya," ujar Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe
Dia berharap, kegiatan dan event besar lainnya dapat dilakukan di Kota Lubuklinggau, sehingga roda perekonomian ditengah masyarakat dapat berjalan dengan baik.
Nampak hadir jg Ketua TP PKK Lubuklinggau, Hj Yetti Oktarina Prana, Ketua Kwarcab Lubuklinggau, HA Rahman Sani, Kepala Dinas Kesehatan, Erwin Armeidi, Plt Kepala Dinas Perkim, Febrio Fadilah, Kepala Dinas Pariwisata, H Heri Zulianta dan Kepala Dinas Pendidikan, H Dian Candera.(**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: