Honda

4 Surat Undangan Pencairan Mulai Disalurkan PT Pos Indonesia, Bansos Cair Mulai Senin Besok, Apa Saja?

4 Surat Undangan Pencairan Mulai Disalurkan PT Pos Indonesia, Bansos Cair Mulai Senin Besok, Apa Saja?

Sebanyak 4 jenis surat undangan pencairan bansos mulia disalurkan PT Pos Indonesia kepada Keluarga Penerima Manfaat-palpres.com-

JAKARTA,PALPRES.COM- Sebanyak 4 jenis surat undangan pencairan bansos mulia disalurkan PT Pos Indonesia kepada Keluarga Penerima Manfaat.

Pencairan Bansos dijadwalkan mulai disalurkan Senin besok di kantor Pos. 

Setelah Lembaga bayar bank himbara mencairkan bansos PKH dan BPNT lewat kartu KKS Merah putih, kini giliran PT Pos Indonesia mulai menyalurkan surat undangan pencairan bansos yang dijadwalkan sudah bisa diambil di hari Senin besok.

Adapun surat undangan dari PT Pos ini adalah untuk pengambilan bantuan daging ayam dan telur untuk periode November 2023.

BACA JUGA:Cek ATM Sekarang! Ada Bansos Tambahan Rp400 Ribu Cair di KKS untuk KPM BPNT Murni 

Bantuan daging ayam dan telur disalurkan oleh Kemensos RI lewat PT Pos Indonesia.

Penyaluran bantuan ini kembali dilanjutkan untuk periode September-November 2023 setelah sebelumnya disalurkan untuk periode April-Juni 2023 lalu.

Bantuan ini disalurkan kepada 1,5 juta keluarga rentan stunting (KRS) yang terdata di DTKS Kemensos RI. 

PT Pos Indonesia juga menyalurkan surat undangan pengambilan bantuan sembako beras 10 kilogram untuk alokasi bulan November 2023.

BACA JUGA:Rezeki Tambahan dari Pemerintah, Dana Bansos Rp400 Ribu Cair di KKS KPM Kategori Ini, Cek Sekarang Juga

Bantuan sembako beras 10 kilogram ini disalurkan untuk 4 bulan mulai bulan September hingga Desember 2023 kepada 21,35 juta KPM mayoritas penerima PKH dan BPNT. 

Kemudian ada pula surat undangan pengambilan bantuan atensi Yatim Piatu (YAPI) untuk para penerima yang mekanisme pencairannya lewat PT Pos Indonesia.

Selanjutnya surat undangan pengambilan bantuan PKH dan BPNT tahap 4 alokasi bulan Oktober-Desember 2023 yang juga mulai dibagikan oleh PT Pos dan sudah bisa diambil mulai senin besok. 

Pengambilan bantuan sosial ini dimulai pukul 10.00-16.00 WIB. 

BACA JUGA:KPM Kategori Ini Terima Undangan Pencairan Bansos PKH Tahap 4, Cek Jadwal Penyalurannya Lewat Kantor Pos

Bagi KPM yang terjadwal untuk mengambil bantuannya di minggu ini, maka harap segera datang ke kantor pos tepat waktu agar bantuan tidak dialihkan ke Masyarakat lain.

Selain itu bantuan yang juga akan menyusul cair adalah BLT El Nino.

Saat ini pihak Pos sedang mempersiapkan undangan pencairan BLT El Nino untuk segera disalurkan kepada penerimanya. 

BLT El Nino merupakan bantuan tambahan yang disalurkan oleh pemerintah dengan nominal Rp200.000 per bulan.

BACA JUGA:Pos Mulai Sebarkan Undangan Pencairan Bansos PKH Tahap 4, Cek Nama Penerimanya

Bantuan ini disalurkan untuk alokasi dua bulan yaitu November dan Desember 2023. 

Daftar penerimanya diambil dari data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS) Kemensos RI.

Jika tidak ada perubahan, bantuan ini akan disalurkan kepada 18,8 juta KPM yang merupakan KPM BPNT. 

Selain itu, diakhir tahun 2023 ini KPM BPNT khususnya BPNT murni juga mendapatkan bantuan tambahan dari pemerintah. 

BACA JUGA:Catat Tanggalnya! Bansos PKH Tahap 4 Rp750 Ribu Cair di Kantor Pos, Siapkan KK dan KTP Anda

Nah, bagi KPM dengan kategori BPNT murni, dibulan ini juga akan mendapatkan rezeki tambahan yang cair di kartu KKS mulai Rp400 ribu hingga Rp1 juta.

KPM BPNT murni yang mekanisme pencairanya via KKS bank himbara normalnya menerima 2 kali pencairan dibulan November ini yaitu untuk tahap 5 dan tahap 6.

Namun terpantau ada banyak KPM yang melaporkan jika ada lagi saldo yang masuk di kartu KKS nya nominal Rp400 Ribu.

Adapun bantuan tersebut bukanlah bantuan El Nino yang akan dicairkan juga oleh pemerintah di akhir tahun ini, melainkan saldo bantuan tersebut berasal dari bantuan PKH.

BACA JUGA:Cair Minggu Depan! Ini Daftar Penerima Bansos PKH dan BPNT Tahap 4 Termin 2

Jadi di akhir tahun 2023 ini para KPM BPNT murni ini juga akan menerima PKH.

Para KPM BPNT ini di angkat menjadi penerima PKH juga dan ditahun 2024 mendatang akan menjadi KPM BPNT+PKH.

Adapun nominal bantuan yang diterima menyesuaikan kategori masing-masing.

KPM BPNT ini diangkat menjadi penerima PKH untuk mengisi kekosongan kuota penerima PKH.

BACA JUGA:Sudah SP2D, Bansos PKH dan BLT BPNT Tahap 4 Cair 3 Bulan Sekaligus via Pos Mulai Senin Nanti

Jadi untuk para KPM BPNT murni, tidak ada salahnya untuk mengecek kembali kartu KKS nya di mesin ATM terdekat. 

Jika anda termasuk yang diangkat sebagai penerima PKH, maka ada saldo tambahan untuk para KPM.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: