Honda

Inilah Thom Haye, Calon Pemain Timnas Indonesia, Berjuluk The Professor

Inilah Thom Haye, Calon Pemain Timnas Indonesia, Berjuluk The Professor

Inilah Thom Haye, calon pemain Timnas Indonesia, berjuluk The Professor. -Instagram/@thomhaye-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Sosok Thom Haye menjadi sorotan lantaran akan memperkuat Timnas Indonesia.

Saat ini ia sudah berada di tanah air untuk memulai proses naturalisasi agar bisa berstatus Warga negara Indonesia (WNI). 

Berikut ini profil Thom Haye, calon pemain naturalisasi baru Timnas Indonesia yang berjuluk The Professor.

Setelah sebelumnya Jay Idzes diambil sumpah untuk resmi menjadi WNI, PSSI kini tengah menggeber proses pemain keturunan lain untuk memperkuat Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Menjejakkan Kaki di Indonesia, Thom Haye Ungkap Mimpi Terbesarnya, Apa ya?

BACA JUGA:Thom Haye Sudah Tiba di Indonesia, Urus Naturalisasi Sore Ini

Gelandang milik SC Heerenveen, Thom Haye, menjadi salah satu bidikan lain PSSI.

Pada Kamis, 28 Desember 2023, PSSI memperkenalkan Thom Haye ke publik.

Thom Haye sendiri bahkan sudah mendarat di Jakarta untuk mengurus segala keperluan terkait tahapan proses naturalisasi.

"Setelah proses naturalisasi Jay Noah Idzes rampung, kini PSSI sedang merampungkan proses Thom Jan Marinus Haye untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI)," tulis keterangan Instagram PSSI, Kamis 28 Desember 2023.

BACA JUGA:Thom Haye dan Maarten Paes Bakal Bela Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Bilang Begini

"Thom bahkan sudah mendarat di Indonesia, melalui Bandar Udara Soekarno Hatta, Tangerang," ungkap PSSI.

Sebagai informasi, Thom Haye memiliki darah keturunan Indonesia.

Haye memiliki darah Indonesia dari kakek pihak ibu yang berasal dari Sulawesi-Solo.

Pemain ini dijuluki The Professor.

BACA JUGA:Waw! Erick Thohir Sambut Thom Haye Perkuat Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen dan Maarten Paes yusul

Bukan tanpa alasan.

Sebab, ia sering memberikan masukan kepada pelatih saat bertanding.

Yuk, mengenal lebih jauh Thom Haye.

Berikut ini profil sang pemain. 

BACA JUGA:Jay Idzes Resmi Jadi WNI, Siap Bela Timnas Indonesia

 

Profil Thom Haye

Pemain ini memiliki nama lengkap Thom Jan Marinus Haye.

Ia lahir pada 9 Februari 1995 di Amsterdam, Belanda.

Karier Thom Haye di sepak bola dimulai saat bergabung di akademi Amsterdamsche FC pada tahun 2006.

Empat tahun menimba ilmu di Amsterdamsche FC, Thom Haye pindah ke akademi AZ Alkmaar pada tahun 2010.

Di AZ Alkmaar, Thom Haye merintis karier sebagai pesepak bola profesional.

Secara bertahap, ia promosi dari tim U-17 hingga tim utama AZ Alkmaar.

Enam tahun berseragam AZ Alkmaar, Haye pindah ke sesama klub Liga Belanda, yakni Willem II pada tahun 2016.

Dua musim berikutnya, ia mencoba hijrah di Liga Italia dengan membela Lecce.

Namun, kariernya di Italia tak bertahan lama.

Ia memutuskan kembali ke Belanda dan membela ADO Den Haag dan NAN Breda.

Hingga akhirnya, Thom Haye membela SC Heerenveen di kompetisi Eredivisie.

Di kancah tim nasional, Thom Haye pernah dipanggil Timnas Belanda U-15 pada tahun 2009.

Bahkan, Thom Haye pernah menjadi bagian Timnas Belanda U-17 saat menjuarai Piala Eropa U-17 2012.

Thom Haye sejatinya sempat bermain 9 pertandingan di Timnas Belanda U-21.

Namun, ia tak pernah mendapat panggilan bermain di Timnas Belanda senior.

Thom Haye adalah sosok pemain istimewa. 

Ia memiliki pengalaman bermain di Timnas Belanda dan berkompetisi di liga top Eropa.

 

Biodata Thom Haye

Nama: Thom Jan Marinus Haye

Tempat Tanggal Lahir: Amsterdam, 9 Februari 1995

Usia: 28 Tahun

Tinggi: 187 cm

Kewarganegaraan: Belanda

Posisi: Gelandang - Gelandang Bertahan

Kaki Dominan: Kanan

 

Riwayat Klub

2014 - AZ Alkmaar (Belanda)

2016 - Williem II (Belanda)

2019 - Lecce (Italia)

2019 - ADO Den Haag (Belanda)

2020 - NAC Breda (Belanda)

2021 - SC Heerenveen (Belanda). *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: