Honda

Menjaga Pandangan Saat Puasa Ramadan, Seperti Ini Tuntunan Agama Islam

Menjaga Pandangan Saat Puasa Ramadan, Seperti Ini Tuntunan Agama Islam

Kita harus menahan hawa nafsu, dengan menjaga pandangan saat puasa Ramadan--Freepik

PALPRES.COM - Bukan hanya tidak makan dan tidak minum, tapi kita juga harus menahan hawa nafsu dengan menjaga pandangan saat puasa Ramadan. 

Salah satunya adalah perintah dari Allah SWT untuk menjaga pandangan saat puasa.

Ini yang harus kita lakukan saat Puasa Ramadan 2024 yang akan datang tak lama lagi.

Ibnul Jauzi dalam buku “Dzammul Hawa” (Melepaskan Diri dari Belenggu Hawa Nafsu) mengatakan, sesungguhnya pandangan adalah pembawa berita bagi hati mengenai apa yang dilihatnya.

BACA JUGA:Jadwal Sholat Kota Palembang Beserta Niatnya, Hari Ini Selasa 05 Maret 2024

BACA JUGA:15 Manfaat Mengerjakan Sholat Tarawih untuk Kesehatan, Sebulan Penuh Selama Ramadan

Ketika kita tidak menjaga pandangan saat puasa, maka itu menyebabkan timbulnya hawa nafsu dalam hati. 

Padahal Allah SWT memerintahkan kaum laki-laki untuk menjaga pandangan saat puasa. 

Hal ini terdapat dalam Al Quran Surah An-nur ayat 30. 

Tidak hanya laki-laki, perempuan juga diminta untuk menjaga pandangannya saat puasa. 

BACA JUGA:Nabi Muhammad SAW Menyuruh Kita Makan Sahur Sebelum Puasa, Ini Dia Alasannya

BACA JUGA:Perlukah Niat Puasa Setiap Malam Saat Ramadan? Ini Penjelasannya

Hal ini terdapat dalam Al Quran pada surah yang sama, namun di ayat 31. 

Hibatullah bin Muhammad bercerita kepada kami.

Dia berkata,”Abdullah bin Ahmad bercerita kepada kami, ia berkata,”Ayahku bercerita kepadaku, ia berkata,” Husyaim bercerita kepada kami, ia berkata,”Yunus bercerita kepada kami dari Amr bin Said dari Abu Zur’ah bin Amr dari Jarir bin Abdillah, ia berkata,”Aku bertanya kepada Rasulullah tentang pandangan sekilas yang tidak disengaja, beliau menjawab,”Palingkanlah pandanganmu”. 

Imam Muslim meriwayatkannya secara menyendiri. 

BACA JUGA:Inilah 15 Persiapan Ramadan yang Harus Dilakukan, Sangat Cocok Menyambut Datangnya Bulan Suci

BACA JUGA:Ketentuan Puasa Ramadan Bagi Seorang Musafir, Apa Saja? Ini Penjelasan dari Yusuf Qardhawi

Ia meriwayatkannya dari Qutaibah dari Yazid bin Zari’ dari Yunus, dia adalah Ibnu Ubaid. 

Abu Nashr Ath Thusi, Abu Al-Qasim As-Samarqandi, Abu Abdillah bin Al Banna, Abu Al-Fadhl bin Al-Alimah dan Abu Al-Hasan Al-Khayyath bercerita kepada kami, mereka berkata,” Ibnu An-Naque bercerita kepada kami, ia berkata,”Ibnu Hababah bercerita kepada kami”. 

Ismail bi Ahmad, Abdul Wahab bin Al-Mubarak dan Yahya bin Ali bercerita kepada kami, mereka berkata,”Abu Muhammad Ash-Sharifaini bercerita kepada kami, ia berkata,” Umar bin Ibrahmi Al-Kanani bercerita kepada kami, mereka berdua berkata:

”Al-Baghawi bercerita kepada kami, ia berkata,”Thalut bin Abbad bercerita kepada kami, ia berkata,”Fadhal bin Jubair bercerita kepada kami, ia berkata,”Aku mendengar Abu Umamah Al-Bahili berkata,”Aku mendengar Rasulullah bersabda:

BACA JUGA:Orang-orang Ini Diwajibkan Berpuasa, Siapa Saja Mereka? Ini Penjelasanya

BACA JUGA:Menyambut Ramadan 2024, Apa yang Harus Kita Lakukan? Begini Caranya!

”Jaminlah aku dengan enam perkara, maka aku akan menjamin kalian dengan surga.

Jika salah seorang diantara kalian berbicara, maka janganlah berdusta, jika dipercaya, maka janganlah mengkhianati jika berjanji, maka janganlah menyelisihi, jagalah pandangan kalian, tahanlah tangan dan jagalah farji kalian”. 

Dari riwayat ini menunjukkan betapa Rasulullah SAW memperingatkan kita dalam menjaga pandangan dari hal-hal yang tidak baik, yang dapat menimbulkan hawa nafsu. 

Bila kita tidak menjaga pandangan mata kita saat puasa, maka hal itu akan menggugurkan pahala kita. 

BACA JUGA:Bulan Puasa Sebentar Lagi Tiba, Ini Amalan di Bulan Suci Ramadan Pendulang Pahala

BACA JUGA:7 Cara Melawan Hawa Nafsu saat Puasa, Nomor 6 Pikirkan Dampaknya!

Pada kenyataannya, banyak yang tidak dapat menjaga pandangannya saat puasa.

Sehingga dalam hadist yang lain, Nabi Muhammad SAW mengatakan bahwa banyak orang yang berpuasa, tapi justru hanya mendapat lapar dan haus saja. 

Karena mereka tidak dapat menahan hawa nafsunya, sehingga pahala puasanya hilang. 

Bukan hanya itu, kita juga mendapat dosa, sebagaimana banyak orang yang mengatakan bahwa melihat sesuatu yang tidak baik, merupakan zina mata. 

BACA JUGA:Apa Makna Sebenarnya dari Puasa? Ini Jawaban Syaikh Abu Muhammad Asyraf

BACA JUGA:14 Manfaat Buah Kurma Selama Bulan Ramadan, Bukan Sekadar Buah untuk Berbuka Puasa

Oleh karenanya, kita jagalah pandangan kita saat berpuasa dengan melihat hal-hal yang baik, seperti membaca Al Quran.

Dengan kita sering membaca Al Quran, maka pandangan mata kita tertuju pada Al Quran, sehingga justru kita mendapatkan pahala, karena pandangan kita ditujukan pada sesuatu yang baik tersebut. 

Selain itu kita juga dapat menjaga pandangan kita saat berpuasa, dengan melihat ceramah agama, baik secara langsung dengan menghadiri majelis ilmu ataupun melalui media sosial. 

Karena sekarang ini banyak ceramah agama yang disampaikan melalui media sosial.

BACA JUGA:3 Amalan Sunnah saat Puasa Sesuai Ajaran Nabi Muhammad SAW, Ini Penjelasannya

BACA JUGA:Ide Bisnis Kekinian Bulan Puasa, Dijamin Laris! Jual 3000 an Saja Pasti Viral Banyak Pembeli

Hal ini justru akan menambah pahala bagi kita selama kita puasa di bulan Ramadhn.  

Jadi, jangan sia-siakan puasa Ramadan yang ada didepan mata, agar kita dapat menambah bekal kita menuju akhirat kelak.

 

Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di Palpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA palpres.com". 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: