Honda

Timnas Indonesia Makin Gacor! Dua Pemain Grade A Asal Belanda Segera Bergabung

Timnas Indonesia Makin Gacor! Dua Pemain Grade A Asal Belanda Segera Bergabung

Kevin Diks diprediksi akan segera gabung Timnas Indonesia. -Instagram/@kevindiks2-

PALPRES.COM - Timnas Indonesia akan semaki gacor ke depannya.

Kabarnya, dua pemain keturunan Grade A asal Belanda akan segera bergabung ke Skuad Garuda, benarkah?

Program naturalisasi PSSI untuk memperkuat Timnas Indonesia berjalan sukses.

Sejumlah pemain keturunan berlabel Grade A kini berada dalam barisan skuad asuhan Shin Tae-yong. 

BACA JUGA:Usai Debut Timnas Indonesia, Thom Haye Jadi Buruan Klub Eropa

BACA JUGA:Wow, Pemain Timnas Indonesia Butuh 4 Tahun Untuk Pahami Filosofi Bermain Shin Tae-yong!

Mereka adalah Jay Idzes, Rafael Struick, Ivar Jenner, Ragnar Oratmangoen, Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye, dan lainnya.

Keberadaan mereka ini telah membuat Timnas Indonesia makin gacor. 

Terbukti dengan keberhasilan Timnas Indonesia meraih sederet hasil manis. 

Teranyar, Timnas Indonesia baru saja memperlebar peluang lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia usai melibas Vietnam dua kali di bulan ini.

BACA JUGA:Pemain Naturalisasi Ini Terancam Terusir dari Timnas Indonesia Gara-gara Jay Idzes, Mengapa?

BACA JUGA:Beri Respon Ini ke Pemain Korea Selatan, Sinyal Shin Tae-yong Tinggalkan Timnas Indonesia Awal Juli 2024?

Timnas Indonesia pun dinilai masih berpeluang diperkuat sejumlah pemain keturunan tambahan. 

Dilansir dari akun Instagram @footballabroadindonesia, Sabtu 30 Maret 2024, ada nama Kevin Diks dan Mees Hilgers yang diprediksi segera memperkuat Timnas Indonesia.

Prediksi itu disampaikan oleh VP Editor-in-Chief VoetbalPrimeur, Dennie van Laar, kepada akun Instagram @footballabroadindonesia. 

Menurutnya, peluang Kevin Diks membela Timnas Indonesia cukup besar.

BACA JUGA:5 Pemain Persija Dipanggil Timnas Indonesia U-23, Thomas Doll Auto Ajak Shin Tae-yong Negosiasi

BACA JUGA:Shin Tae-yong Panggil 27 Pemain Timnas Indonesia U-23 untuk TC di Dubai, Persiapan Piala Asia U-23

Bek FC Copenhagen itu dinilai sulit masuk skuad Timnas Belanda.

Lagipula Kevin Diks sepertinya tertarik membela Timnas Indonesia.

Baru-baru ini ia merespon postingan pemain Timnas Indonesia Marc Klok terkait kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam di Instagram. 

"Manifestasi Piala Dunia 2026 untuk Indonesia," tulis Marc Klok di keterangan postingannya.

BACA JUGA:Proses Naturalisasi Maarten Paes Terganjal Masalah, PSSI Bawa Kasusnya ke Pengadilan Arbitrase Olahraga

Postingan itu menuai komentar banyak rekan setimnya. 

Di kolom komentar postingan Klok, Kevin Diks berkomentar dengan emoji api. 

Tandanya ia mendukungan apa yang diinginkan Marc Klok untuk Timnas Indonesia.

Ini menjadi sinyal Kevin Diks tertarik berseragam Timnas Indoneisa.

Kondisi berbeda dengan Mees Hilgers. 

Pemain ini dinilai masih berharap dan memang punya kans untuk membela Timnas Belanda.

Namun, Mees Hilgers bisa juga membela Timnas Indonesia. 

Ini karena ibunya berasal dari Indonesia.

PSSI sendiri selaku induk sepak bola Indonesia sudah memberinya tawaran untuk membela Timnas Indonesia.

Tawaran tersebut sudah diajukan sejak 2021.

Hilgers hampir menjatuhkan pilihannya ke Timnas Indonesia, tetapi pada saat-saat terakhir belum bersedia.

Alhasil Mees Hilgers belum menjalani proses naturalisasi sama sekali untuk Timnas Indonesia.

Meski begitu, tak menutup kemungkinan Mees Hilgers akhirnya kepincut membela Timnas Indonesia. 

Apalagi, Skuad Garuda makin tangguh saat ini.

Dua kemenangan beruntun atas Vietnam di Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia juga telah mendongkrak ranking FIFA Timnas Indonesia. 

Skuad Garuda berhasil naik 8 peringkat sekaligus sehingga tengah menduduki posisi ke-134.

Kini, menarik menantikan realisasi dari prediksi tersebut. 

Apakah Kevin Diks dan Mees Hilgers benar-benar akan segera memperkuat Timnas Indonesia?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: