Banner Honda PCX

Kebakaran Hebat Terjadi di Pangkalan Lampam OKI, 4 KK Kehilangan Tempat Tinggal

Kebakaran Hebat Terjadi di Pangkalan Lampam OKI, 4 KK Kehilangan Tempat Tinggal

Kapolsek Pangkalan Lampam turun langsung memimpin anggotanya olah TKP kebakaran -palpres.com -

KAYUAGUNG, PALPRES.COM - Peristiwa kebakaran rumah kembali terjadi di wilayah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).

Kejadian naas ini terjadi di Desa Perigi, Kecamatan Pangkalan Lampam OKI, Rabu 30 Juli 2025, sekira pukul 13.00 WIB.

Parahnya, peristiwa ini menghanguskan sedikitnya 4 unit rumah milik warga dengan kerugian materil mencapai Rp400 juta.

Akibat kejadian ini, sedikitnya 4 kepala keluarga (KK) kehilangan tempat tinggal.

BACA JUGA:HEBOH! Rumah Sultan di Tulung Selapan OKI Digeledah Tim Gabungan, Ini Kasusnya

BACA JUGA:Program Pemberdayaan PPSE 2025 Menjadi Fokus Utama Kemensos Dalam Upaya Graduasi KPM PKH BPNT!

Informasi yang dihimpun, korban dari peristiwa ini adalah Mat Toha (70), Pasui (65), Mat Buduk (45), dan Amir (52), yang kesemuanya berprofesi sebagai petani.

Berdasarkan keterangan pemilik rumah, api pertama kali muncul diduga konsleting/arus pendek listrik dari tengah rumah Mat Buduk.

Kemudian api terus merambat ke rumah tetangga sebelah kiri dan kanannya.

Warga berupaya memadamkan api dengan mesin robin dan cara manual menyiramkan air dengan ember.

BACA JUGA:Masifkan Penataan Ruang, Kementerian ATR/BPN Dampingi Pemkab Muba

BACA JUGA:SIAP BEROPERASI! Jalan Tol Padang - Sicincin Dorong Konektivitas dan Ekonomi Sumatera Barat

Sekira pukul 14.00 WIB, api dapat dipadamkan dan dilakukan proses pendinginan.

Beruntung, peristiwa yang berlangsung selama 1 jam tersebut tidak menelan korban jiwa.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: