Banner Honda PCX

Doa Lintas Agama, Sumsel Perkokoh Komitmen Zero Konflik Demi Keselamatan Bangsa

Doa Lintas Agama, Sumsel Perkokoh Komitmen Zero Konflik Demi Keselamatan Bangsa

Gubernur Sumsel, Wagub Sumsel hadir sekaligus memimpin Istighosah dan doa kebangsaan.--

PALPRES.COM- Memperkokoh komitmen zero konflik demi keselamatan bangsa, Kementerian Agama Sumsel menggelar Istighosah dan doa kebangsaan.

Doa bersama turut dihadiri Gubernur Sumsel H Herman Deru yang sekaligus memimpin istighosah dan doa kebangsaan. 

Kegiatan yang dipimpin oleh H. Ikrar, S.Ag. ini menghadirkan ribuan jamaah dari berbagai kalangan.

Tidak hanya masyarakat umum, tetapi juga unsur Forkopimda, tokoh agama, dan pejabat daerah yang memenuhi ruangan dengan penuh kekhusyukan.

BACA JUGA:Gubernur Herman Deru Kembali Gelar Kejuaraan Bulutangkis Gubernur Cup November Mendatang, Cetak Atlet Muda

BACA JUGA:Herman Deru Buka PBSI Sumsel Cup 2025, Tekankan Sportivitas di Lapangan

Dalam sambutannya, Gubernur Herman Deru menekankan bahwa doa bersama ini bukan sekadar ritual keagamaan, melainkan wujud komitmen untuk menjaga kerukunan dan persatuan.

Menurutnya, Sumsel yang telah mendapatkan predikat Zero Konflik merupakan bukti nyata keharmonisan masyarakat yang selalu mengedepankan musyawarah dalam menyelesaikan persoalan.

“Malam ini istimewa, apalagi kita kedatangan Ketua MPR RI. Kehadiran beliau semakin memperkuat makna kebersamaan. Saya mengajak semua pihak untuk terus menjaga Sumsel tetap damai, rukun, dan kondusif,” ujar Herman Deru.

Ia menyinggung pengalaman baru-baru ini, yakni aksi damai ribuan mahasiswa pada 1 September lalu yang berlangsung tertib tanpa insiden.

BACA JUGA:Gubernur Herman Deru Jadikan Karang Asam Festival Sebagai Benteng Kearifan Lokal di Sumsel

BACA JUGA:Demo di Sumsel Berlangsung Kondusif, Herman Deru Sampaikan Apresiasi

Hal itu, menurutnya, menunjukkan bahwa komunikasi yang baik mampu meredam potensi konflik sejak dini.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur juga memanjatkan doa khusus agar berbagai Proyek Strategis Nasional di Sumsel dapat berjalan lancar.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait