Tenggelam di OKU Timur, Korban Perahu Getek Oleng Ditemukan Tewas di OKI
Herman bin Arifin, korban tenggelam pasca perahu geteknya oleng di Sungai Siguci, OKU Timur, akhirnya berhasil ditemukan, Selasa 30 Desember 2025-Kantor SAR Palembang-
OKUT, PALPRES.COM – Herman bin Arifin (32), korban perahu getek oleng di Sungai Siguci, Kabupaten OKU Timur, akhirnya berhasil ditemukan, Selasa 30 Desember 2025.
Warga Desa Gunung Jati Kec. Cempaka Kab. OKU Timur ini, ditemukan tewas mengambang di sungai Desa Serapek Kec. Teluk Gelam Kab. Ogan Komering Ilir, atau sekitar radius 40 Km dari lokasi awal kejadian.
Jasad korban yang sudah membengkak ini, ditemukan oleh warga yang sedang melaksanakan aktivitas di sungai.
Berdasarkan informasi tersebut, Tim SAR Gabungan bergerak ke lokasi guna melakukan proses evakuasi.
BACA JUGA:Tragis! Perahu Getek Oleng di Sungai Siguci, Satu Warga OKUT Tenggelam
BACA JUGA:Tragedi Liburan di OKI: Mandi Bersama Nenek, Bocah 7 Tahun Hilang di Sungai Komering
Jasad Korban Dievakuasi
Selanjutnya, jasad korban nahas ini dibawa ke Puskesmas Cempaka dan kemudian diserahkan kepada pihak keluarga.
Kepala Kantor SAR Palembang melalui Kasi Operasi, Manca Rahwanto, S.E saat dikonfirmasi membenarkan informasi tersebut.
"Benar korban sudah kita temukan dalam keadaan meninggal dunia,” jelas Manca.
BACA JUGA:Hindari Kejaran Polisi, Pria di Muara Enim Ditemukan Tewas di Sungai Lematang
BACA JUGA:Panik Dikejar Polisi, Aksi Nekat Warga Muara Enim Berujung Tenggelam di Sungai Lematang
Menurut Manca, dengan ditemukannya korban, maka operasi SAR dinyatakan selesai dan ditutup.
“Semua unsur SAR yang terlibat dalam proses pencarian dikembalikan ke satuannya masing-masing, dengan disertai ucapan terima kasih,” ujar Manca.

Jasad korban saat dibawa Timnas SAR Gabungan ke Puskesmas Cempaka untuk kemudian diserahkan kepada pihak keluarga-Kantor SAR Palembang-
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
