Polisi dan Petugas Damkar Berjibaku Evakuasi Pohon Tumbang di Lubuklinggau
Polisi dan Petugas Damkar Berjibaku Evakuasi Pohon Tumbang di Lubuklinggau--
LUBUKLINGGAU, PALPRES.COM- Hujan deras yang mengguyur Kota Lubuklinggau pada Selasa (30/12/2025) menyebabkan sebuah pohon berukuran besar roboh dan menutup badan jalan utama.
Peristiwa tersebut mengakibatkan arus lalu lintas terhenti total dan kendaraan mengular di kedua arah.
Menerima laporan dari masyarakat, Tim Patroli Perintis Presisi Satuan Samapta Polres Lubuklinggau langsung mendatangi lokasi kejadian.
Dalam kondisi hujan yang masih berlangsung, petugas bergerak cepat melakukan pengamanan dan penanganan agar tidak menimbulkan risiko kecelakaan bagi pengguna jalan.
BACA JUGA:Belum Punya Jalan Khusus, Tambang Batu Bara di Sumsel Wajib Tahan Produksi di Stockpile
Personel kepolisian segera mengatur arus lalu lintas dan mengalihkan kendaraan ke jalur alternatif. Bersamaan dengan itu, proses evakuasi pohon tumbang dilakukan bersama petugas Pemadam Kebakaran.
Batang pohon dipotong menggunakan gergaji mesin, sementara ranting dan dahan disingkirkan agar badan jalan dapat kembali digunakan.
Partisipasi warga sekitar turut mempercepat proses evakuasi. Mereka membantu mengangkat sisa-sisa pohon ke tepi jalan sebagai bentuk kepedulian dan gotong royong menghadapi kondisi darurat.
Kapolres Lubuklinggau AKBP Adithia Bagus Arjunadi melalui Kasat Samapta AKP Subardi mengatakan, kecepatan respons menjadi kunci utama dalam penanganan kejadian tersebut.
“Begitu laporan diterima, personel langsung kami kerahkan ke lokasi. Fokus utama kami adalah keselamatan pengguna jalan dan meminimalkan dampak kemacetan. Sinergi dengan Damkar serta bantuan masyarakat sangat membantu,” ujar AKP Subardi.
Sekitar satu jam setelah penanganan dimulai, akses jalan kembali normal dan kendaraan dapat melintas dengan aman. Setelah situasi terkendali, Tim Patroli Perintis melanjutkan patroli rutin untuk memastikan kondisi kamtibmas di wilayah Lubuk Linggau tetap aman, terutama menjelang malam pergantian tahun 2026.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
