Banner Honda PCX

Fenomena Mistis Ketindihan Mahluk Gaib Saat Tidur, Ternyata Ini Faktor Penyebabnya

Fenomena Mistis Ketindihan Mahluk Gaib Saat Tidur, Ternyata Ini Faktor Penyebabnya

Ilustrasi faktor penyebab fenomena mistis ketindihan mahluk gaib saat tidur-pixabay-

PALPRES.COM - Dalam budaya masyarakat Indonesia, masih ada sebuah fenomena mistis yang dipercaya dan dikenal sebagai 'ketindihan mahluk halus'.

Faktanya, seseorang yang mengalami fenomena ini biasanya merasa mengalami kesulitan menggerak

Biasanya, seseorang yang mengalami fenomena tersebut merasa kesulitan menggerakkan tubuh ketika bangun tidur atau tiba-tiba mengalami sesak mendadak saat tertidur.

Ya, seolah-olah ada makhluk dari dimensi lain yang sedang menindihnya.

BACA JUGA:LAMPU HIJAU! Wacana Alih Status PPPK Jadi PNS Mendekati Kenyataan

BACA JUGA:5 Khasiat Gaib Batu Akik Anggur Putih Baturaja, Nomor 4 Jadi Favorit Pasutri

Bahkan, fenomena ketindihan ini dikaitkan dengan hal-hal yang berbau mistis.

Lantas, seperti apa fakta fenomena ketindihan secara ilmiah?

Fenomena 'ketindihan makhluk halus' sesungguhnya adalah fenomena ilmiah yang dikenal dengan istilah sleep paralysis.

American Sleep Disorders Association (ASDA) mendefinisikan sleep paralysis sebagai keadaan kelumpuhan sementara sehingga tidak dapat bereaksi, bergerak, dan berbicara ketika tertidur atau saat terbangun dari tidur.

BACA JUGA:Tim Bea Cukai Peduli Hadir di Kampung Terparah Terdampak Bencana Banjir, Salurkan Bantuan Kemanusiaan

BACA JUGA:Gempa Magnitudo 5,0 Pagi Ini Guncang Pulau Karatung Sulut, Tak Berpotensi Tsunami

Sleep paralysis ditandai dengan ketidakmampuan seseorang untuk menggerakkan otot tubuhnya.

Secara ilmiah, sleep paralysis disebabkan karena tumpang tindihnya mekanisme otak dan tubuh ketika tidur atau saat baru terbangun dari tidur, sehingga pemrosesan informasi di dalam otak berjalan secara tidak normal.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: