Banner Honda PCX

Ini Alasan PSSI Tunjuk John Herdman Nakhodai Timnas Indonesia

Ini Alasan PSSI Tunjuk John Herdman Nakhodai Timnas Indonesia

PSSI telah resmi mengumumkan John Herdman sebagai pelatih baru Tim Nasional Indonesia, pada Sabtu, 3 Januari 2026.-Net-

JAKARTA, PALPRES.COMPSSI telah resmi mengumumkan John Herdman sebagai pelatih baru Tim Nasional Indonesia, pada Sabtu, 3 Januari 2026.

Dengan ditunjuknya John Herman sebagai Pelatih Timnas Indonesia senior, menandai dimulainya era baru sepak bola nasional.

Perihal penunjukkan John Herman sebagai arsitek anyar Skuad ‘Garuda’, telah resmi diumumkan PSSI di laman website pssi.org, Sabtu 3 Januari 2026.

Dalam pengumunan tersebut, PSSI menyambut antusias kehadiran pelatih berusia 50 tahun tersebut.

BACA JUGA:Era Baru Dimulai: John Herdman Resmi Tukangi Timnas Gantikan Patrick Kluivert

BACA JUGA:Selangkah Lagi! John Herdman Segera Diumumkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Ditegaskan oleh PSSI dalam laman tersebut, bahwa rekam jejak John Herdman menjadi alasan penunjukkan dia menjadi pengisi kursi Pelatih Timnas Indonesia.

Diketahui, kursi pelatih Timnas Indonesia lowong pasca dipecatnya Patrick Kluivert usai gagal memenuhi target meloloskan Timnas ke Piala Dunia 2026.

Sosok Arsitek Sukses

PSSI menilai John Herman bukan sekedar pelatih, namun sosok arsitek yang sukses meloloskan tim ke Piala Dunia.

BACA JUGA:Rumor Kencang! PSSI Tunjuk John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia?

BACA JUGA:2 Nama Tersisa Calon Pelatih Timnas Indonesia: Giovanni van Bronckhorst dan John Herdman?

Hebatnya John Herman tak hanya 1 tim yang dia loloskan, tapi 2 tim sekaligus, Timnas Pria dan Wanita Kanada.

Bersama timnas putri Kanada, John Herdman tampil di Piala Dunia 2007 dan 2011, serta mencetak sejarah dengan meraih dua medali perunggu Olimpiade secara beruntun pada 2012 dan 2016.

Di sektor putra, John Herdman sukses mengantar Kanada ke Piala Dunia Qatar 2022, momen sejarah setelah 36 tahun, sekaligus melesatkan peringkat FIFA Kanada saat itu dari posisi 77 ke 33 dunia.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: