Banner Honda PCX

PHR Zona 4 Bangun Sinergi Bersama Media Dukung Ketahanan Energi

PHR Zona 4 Bangun Sinergi Bersama Media Dukung Ketahanan Energi

Para insan pers tersebut berbincang langsung dengan Corporate Secretary PHR Eviyanti Rofraida dan Pjs Manager Corporate Communication PHR Yulia Rintawati.-Istimewa-

PALEMBANG, PALPRES.COM- PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) Zona 4 menjalin sinergi dengan awak media massa melalui acara media gathering di Palembang, Sumatera Selatan.

Acara ini menjadi wadah silaturahmi sekaligus membangun komunikasi terbuka antara PHR Zona 4 dengan media massa di sekitar wilayah operasi. 

Langkah tersebut sejalan dengan semangat 1 Tujuan 1 Energi, yaitu memastikan ketahanan Energi nasional melalui kolaborasi yang solid dengan berbagai pihak.

Para peserta merupakan wartawan yang meliput tujuh lapangan operasi PHR Zona 4. 

BACA JUGA:Gelar Media Gathering di Palembang, Komitmen PHR Zona 4 Bangun Komunikasi Terbuka dan Transparan

BACA JUGA:Langkah Strategis PHR dan Pemprov Sumsel Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Para insan pers tersebut berbincang langsung dengan Corporate Secretary PHR Eviyanti Rofraida dan Pjs Manager Corporate Communication PHR Yulia Rintawati.

Eviyanti menyampaikan kegiatan ini penting karena media massa menjalankan peran krusial dalam mendukung ketahanan energi nasional.

Salah satunya melalui penyampaian informasi sektor hulu migas kepada publik secara berimbang dan transparan.

"Kami menyadari bahwa di tengah isu energi yang dinamis, media memiliki peran strategis dalam membentuk persepsi publik. 

BACA JUGA:Dukung Ketahanan Energi Nasional, PHR Bersinergi dengan Pemprov dan Polda Sumsel

BACA JUGA:Pertamina Patra Niaga Raih Rating ESG A, Perkuat Komitmen Keberlanjutan Menuju NZE 2060

Karena itu, kami sangat menghargai independensi dan profesionalisme rekan-rekan jurnalis dalam mengawal informasi," kata Eviyanti.

Eviyanti berterima kasih kepada media massa yang mendukung PHR Zona 4 melalui pemberitaan yang objektif dan berimbang. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: