PALEMBANG, PALPRES.COM - Astri Puji Astuti (33) warga Jalan Swakarsa, Kecamatan Kertapati, Palembang menjadi korban pengeroyokan mantan suami bersama istrinya, mendatangi Polrestabes Palembang. Hal ini guna mempertanyakan kelanjutan peristiwa yang ia laporan mengenai pengeroyokan yang dilakukan HN dan IM pada 16 Juni 2022 lalu. “Saya mendatangi Polrestabes Palembang untuk mempertanyakan kelanjutan peristiwa pengeroyokan yang saya alami sudah dilaporkan pada 28 Juni 2022. Tapi sampai sekarang saya dapat info baru akan naik ke tahap lidik,” ujarnya, Jumat 25 November 2022.
BACA JUGA:Kantor Asuransi Dibobol Maling, Karyawan Lapor Polisi Dirinya menuturkan, bahwa sudah dua orang saksi di panggilan penyidik untuk dimintai ke terangnya, namun kedua terlapor belum di panggil hingga saat ini. "Saksi yang ada di lokasi waktu kejadian sudah dipanggil. Saya takutnya terlapor bakal kembali mendatangi saya kalau belum diproses kelanjutannya, " katanya. Untuk kronologisnya sendiri lanjut dia mengatakan bahwa kejadian ini berawal dari kedua terlapor yang hendak menjemput anaknya datang ke rumah. BACA JUGA:Jadi Korban Begal Payudara, 2 Mahasiswi di Palembang Lapor Polisi Namun terlapor langsung main kasar dengan menarik rambut dan mencekik dirinya. "Mereka mau jemput anak pulang sekolah karena biasanya anak saya langsung ke rumah saya setelah pulang sekolah. Tapi pas terlapor datang memang posisi anak saya tidak ada di rumah lagi jajan, " katanya. Terlapor langsung marah-marah dan melakukan kekerasan kepadanya, selain ditarik rambut Astri mengaku juga dipukul, dicekik dan ditendang oleh terlapor. "Saya ditendang sampai jatuh. Waktu itu lukanya di lutut dan tangan,” bebernya. BACA JUGA:Barang Berharga Dirampas Peserta Arisan Online, Melati Didampingi Kuasa Hukum Lapor Polisi Selain melakukan kekerasan, terlapor juga merusak pagar dan jendela kaca rumahnya. "Pagar dan kaca kami juga dirusak oleh terlapor. Karena tak terima saya laporkan keduanya ke polisi, " ujarnya. Oleh karena itu ia sangat berharap agar laporan yang dibuat segera memproses kelanjutan perkara tersebut. “Saya takutnya mereka datang lagi, karena sebelumnya sudah pernah seperti itu,” aku dia. BACA JUGA:Motor Raib di Jalan Panca Usaha, Warga Sukarami Lapor Polisi Sementara itu, Kasat Reskrim, Kompol Haris Dinzah mengatakan, bahwa laporan korban saat ini sedang dalam proses di Unit Reskrim baik itu penyelidikan maupun penyidikan dan telah dilakukan pemeriksaan saksi-saksi. “Saat ini laporan korban telah ditangani anggota Reskrim kita, dan saat ini masih dilakukan proses pemeriksaan saksi-saksi,” tutupnya.Dikeroyok, Astri Laporkan Mantan Suami ke Polisi dan Minta Diproses Cepat
Jumat 25-11-2022,09:26 WIB
Reporter : Kurniawan
Editor : Firdaus
Tags : #polrestabes palembang
#mantan suami
#lapor polisi
#dikeroyok
#berita palembang terkini
#astri
Kategori :
Terkait
Rabu 20-11-2024,15:10 WIB
BEJAT! Ayah di Palembang Perkosa Anak Selama 9 Tahun, Begini Modusnya
Rabu 20-11-2024,11:59 WIB
Jadi Korban Fitnah dan Diperas, Sekretaris DPRD Muba Buat Laporan ke Polda Sumsel
Jumat 01-11-2024,15:07 WIB
Tol Palembang-Jambi Belum Bisa Dilanjutkan, Dikarenakan Lahan Masih Masuk Hutan Lindung
Selasa 22-10-2024,19:33 WIB
HEBOH! Pria di Palembang Bunuh Diri Dengan Cara Tragis
Selasa 01-10-2024,20:38 WIB
KACAU! Ditipu Oleh Jasa Konveksi Baju, Mahasiswi ini Langsung Lapor Polisi
Terpopuler
Minggu 24-11-2024,18:22 WIB
HOROR LAGI! Desember Ini Film Tragis di Pabrik Batik Gemah Ripah Bakal Tayang Di Bioskop Bertajuk Hutang Nyawa
Senin 25-11-2024,08:44 WIB
Pagi Ini Pagaralam Sumsel Diguncang Gempa 4.6 Magnitudo, Cek Episentrum dan Kedalamannya
Senin 25-11-2024,11:40 WIB
Update BMKG Hari Ini 25 November 2024, Cuaca di Sumsel Diguyur Hujan Ringan Berdurasi Singkat
Minggu 24-11-2024,22:27 WIB
Inilah 7 Shio Paling Hoki di 2025, Rezeki Lancar Sepanjang Tahun
Minggu 24-11-2024,17:10 WIB
Banjir Cuan Karir Melesat! Simak Peruntungan Shio Kuda di 2025 Tahun Ular Kayu
Terkini
Senin 25-11-2024,16:27 WIB
Tekad Fadillah Arbi Siap Melaju Kencang di JuniorGP Portugal
Senin 25-11-2024,16:21 WIB
Bensinnya Super Irit! Inilah Motor Matic Baru Honda 2025
Senin 25-11-2024,16:21 WIB
Dari Desa ke Kancah Nasional, BRI Berdayakan Kacang Nepo Menjadi Camilan Khas yang Diminati
Senin 25-11-2024,16:07 WIB
Jelang Akhir Tahun 2024, Elnusa Mulai Survei Seismik Pakai Teknologi Canggih Ini di Kalsel
Senin 25-11-2024,16:03 WIB