Sambut Tuan Rumah Turnamen Suratin Cup U-15, Stadion Caram Seguguk Akan Dirombak

Minggu 27-11-2022,12:10 WIB
Reporter : Widjan
Editor : Firdaus

OGAN ILIR,PALPRES.COM- Kabupaten Ogan Ilir ditunjuk menjadi tuan rumah Turnamen Sepakbola Suratin Cup U-15 wilayah Sumatera Selatan yang dimulai tanggal 9 Desember bulan depan.

  Sabtu 26 November 2022 Tim Comitee Kompetisi Asprov PSSI Sumsel meninjau stadion Caram Seguguk yang berada di dalam Komplek Perkantoran Pemkab Ogan Ilir Tanjung Senai tempat pelaksanaan turnamen tersebut.   BACA JUGA:Saksikan Pemain SFC Berlatih, Bupati Panca Siap Benahi Lapangan Stadion Caram Seguguk   Ada dua lapangan yang ditinjau pertama lapangan di dalam stadion Caram Seguguk dan lapangan di luar Stadion.   Dari hasil peninjauan itu ada beberapa hal yang harus dibenahi diantaranya untuk lapangan di dalam stadion tiang gawang harus di geser di dua sisi masing-masing 1,5 meter.   "Lebar gawang juga harus ditambah karena yang ada belum standar. Masing-masing di kedua sisi ditambah 24 CM dan 32 CM, tiang di belakang gawang untuk penyangga jaring juga harus di cat hitam," ujar Sutarwo dari Comitee Pertandingan Asprov PSSI Sumsel.   BACA JUGA:Pelatih SFC Sebut Lapangan Bola Stadion Caram Seguguk Bagus Hanya Rumput Ketebalan   Sedangkan untuk kondisi rumput lapangan tambah Sutarwo, sudah baik. Hanya saja untuk lapangan luar tiang gawang harus dicat lagi dan dilakukan sedikit penimbunan di salah satu pojok lapangan.   Ketua KONI Ogan Ilir Aswan Mufti didampingi pengurus KONI OI Mughni Umar mengatakan, sesuai permintaan Tim Asprov PSSI Sumsel maka pihak Ogan Ilir selaku tuan rumah segera melakukan perbaikan lapangan.   BACA JUGA:Mau Sewa di Lapangan Stadion Caram Seguguk Ini Besaran Harga Sewanya   "Terutama untuk panjang lapangan dan lebar gawang akan segera kita benahi supaya sesuai dengan standar PSSI," kata Aswan. Aswan juga berharap dengan telah diperbaiki ukurannya nanti kedepan Ogan Ilir dapat menggelar laga liga 3.    Ditambahkan Aswan hingga saat ini klub yang sudah menyatakan ikut dalam turnamen tersebut berjumlah 9 klub diantaranya PS Palembang, PPLP MUBA, PS Pusri, PS Lubuk Linggau, Persegrata dan PSOI selaku tuan rumah.   BACA JUGA:Perdana Digunakan, Stadion Caram Seguguk Tuan Rumah Liga Santri   ."Target kita juara apalagi kita adalah tuan rumah," tukasnya
Tags : #turnamen #tuan rumah #suratin cup u-15 #stadion caram seguguk #kabupaten ogan ilir #dirombak
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini