Tapi kami memiliki pemain lain yang bisa melakukan pekerjaan itu," katanya di situs resmi Federasi sepak Bola Brasil.
Tite sendiri mengklarifikasi bahwa sistem permainannya sama meski ada perubahan skuat karena absennya Neymar.
Ia menegaskan bahwa dia mempercayai 26 pemain untuk mengambil peran di Timnas Brasil.
"Sistem mempertahankan dirinya sendiri bahkan ketika mengganti pemain.
BACA JUGA: Ini Loh Penyebab Banyak Hasil 0-0 di Piala Dunia 2022 Qatar
Laga pertama tanpa Neymar... Anda memilih Casemiro hari ini,” jelasnya.
“Tentu saja, Neymar memiliki atribut berbeda.
Dia, dalam momen ajaib, menggiring bola dan membersihkan.
Dia memiliki kualitas itu.
BACA JUGA: Tuan Rumah Qatar Tim Pertama yang ‘Masuk Kotak’ di Piala Dunia 2022
Pemain lain sedang dalam proses ini untuk mencapai levelnya, saya harap mereka mencapainya,” pungkasnya.
Sebelumnya, gol semata wayang yang dicetak oleh gelandang Manchester United Casemiro, memastikan langkah Brasil ke babak 16 Besar Piala Dunia 2022 Qatar.
Langkah Brasil dipastikan, usai menundukkan Swiss dengan skor tipis 1-0 pada pertandingan Grup G di Stadion 974, Doha, Qatar, Selasa dini hari WIB.
Gol kemenangan Brasil dicetak Casemiro, pada babak kedua usai memanfaatkan umpan Rodrygo.
BACA JUGA:Cedera Parah di Piala Dunia, Neymar Menangis, Brasil Rugi
Dengan hasil itu, Brazil kokoh di peringkat pertama klasemen sementara Grup G dengan torehan enam poin dari dua laga dan lolos ke babak 16 besar.