MURATARA,PALPRES.COM- Para pekerja salah satu perusahaan di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), Sumatera Selatan mendadak ketakutan dengan sosok harimau Sumatera.
Diketahui sosok harimau Sumatera tersebut berkeliaran di area PT Agro Muara Rupit (AMR).
PT AMR merupakan perusahaan swasta yang membidangi perkebunan sawit.
Emi salah seorang pekerja mengatakan sosok harimau Sumatera tersebut sempat melintas di jalan miliki perusahaan tempat bekerja.
Bahkan sosok harimau Sumatera tersebut sudah sering menampakkan diri di hadapan para pekerja.
BACA JUGA:Heboh! Warga Bengkulu Utara Temukan Jejak Harimau Besar di Sekitar Rumah
“Sering melihat harimau muncul dan melintas, kami resah dan ketakutan, was-was saat bekerja,” ujar Emi.
Sambungnya, saya berharap kepada pihak perusahaan dan instansi terkait untuk menanggulangi dan mengusir harimau tersebut.
Ia menjelaskan, keberadaan harimau Sumatera tersebut sempat membuat salah seorang pekerja jatuh pingsan karena ketakutan.
mengharapkan, ada petugas dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) turun ke lapangan, untuk mengkonservasi harimau tersebut.
BACA JUGA: Ada Jejak Harimau Sumatera di Kawasan Perbatasan Sumsel
"Saya dan masyarakat berharap ada tim BKSDA melihat harimau tersebut, karena akan membahayakan,"pintanya
Peristiwa yang sama sempat membuat warga dusun lima, Desa Sukamenang, Kecamatan Karang menemukan seekor macan tutul yang berjalan di tebing petani Desa setempat.
Penemuan satu ekor macan tutul tersebut terjadi pada pertengahan 2022 ini. Macan tutul tersebut di temukan oleh para pekerja di kebun yang tengah melakukan sadap karet.
Pemerintah setempat menyampaikan agar keberadaan macan tutul tersebut jangan di usik, apalagi sampai melukai hewan tersebut.