Waki Wali Kota Lubuk Linggau Lepas Peserta Jalan Sehat, Bagian Peringatan HAB Kemenag 2023

Sabtu 21-01-2023,12:41 WIB
Reporter : Fran Kurniawan
Editor : Trisno Rusli

“Di tahun politik ini, potensi terjadi ketidakrukunan di masyarakat akibat pilihan politik yang berbeda, tetap saja ada,” kata Menag dalam pidato Upacara Peringatan HAB ke-77 Kemenag.

Dia menilai, politisasi agama makin sering dilakukan untuk meraih efek elektoral.

Bahkan, politisasi tempat ibadah sebagai ajang kampanye sudah mulai terjadi.

“Penggunaan politik identitas menjelang Pemilu harus diantisipasi dan dimitigasi agar kerukunan umat tidak ternodai,” ujarnya.

BACA JUGA:Segera Cek Kartu KIS Anda, Ada 4 Jenis Bansos dari Pemerintah Segera Cair, Begini Caranya

Oleh sebab itulah, Menag mengajak untuk membina dan membangun suasana rukun dan damai agar perjalanan dan tahapan Pemilu dapat dinikmati sebagai pesta demokrasi.

“Mari kita jadikan momentum ini untuk meningkatkan soliditas organisasi. Kita harus berada dalam satu barisan yang kuat, kokoh dan terorganisir untuk Kemenag yang lebih baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ajaknya.

Di dalam peringatan HAB Kemenag 2023, sebanyak 10.073 PNS Kemenag menerima penghargaan Satyalancana Karya Satya dari Presiden.

Rinciannya, Satyalancana Karya Satya 30 tahun diberikan kepada 936 orang, 20 tahun kepada 2.860 orang dan 10 tahun kepada 6.277 orang.
*

BACA JUGA:Kapan Dana Bansos PKH Tahap 1 2023 Cair? Simak Penjelasannya

Kategori :