JAKARTA, PALPRES.COM – Kawasaki Ninja ZX-4RR merambah pasar otomotif Indonesia.
Sayangnya, motor sport 400 cc keluaran terbaru ini hanya dijual sebanyak 40 unit saja.
Sangat terbatas memang.
Padahal, peminat motor Kawasaki Ninja di Indonesia banyak.
BACA JUGA:Honda ADV160 Sabet Gelar Motor Terbaik di Indonesia
Apabila kamu tertarik memiliki motor sport super keren ini, maka harus melakukan pendaftaran secara daring terlebih dahulu.
Selanjutnya Kawasaki Motor Indonesia (KMI) akan menerapkan sistem ruffle atau mengundi calon konsumen.
Motor ini jumlahnya terbatas.
Hanya 15 unit untuk wilayah Jadetabekser (Jakarta, Depok, Tangerang, Bekasi, Serang).
BACA JUGA:Honda Rilis Motor Mirip Yamaha RX-King, Harga Cuma Rp14 jutaan, Irit BBM, Ngalahin Honda Beat
Sisanya 25 unit akan dibagi-bagi ke wilayah lain di Indonesia.
Selain itu, perusahaan hanya menjual 1 varian saja yang diklaim sebagai trim paling tinggi.
Terbatasnya unit yang dijual di Indonesia lantaran pembatasan kuota impor dari pemerintah.
Untuk diketahui, motor sport 400cc ini diimpor utuh atau CBU (Completely Built Up) dari Thailand.
BACA JUGA:Kenalin Nih, Si Gagah Yamaha New R15V4, Keren Habis, Bos!