PALEMBANG, PALPRES. COM - Kasubdit Gasum DIT Samapta Polda Sumsel, AKBP Rifka Fathoni SIK memimpin Apel Ops Ketupat Musi 2023, Jumat 28 April 2023 atau di hari ke-11 Ops Ketupat Musi 2023, di lapangan Apel Mapolda Sumsel.
Dalam apel tersebut, AKBP Rifka memberikan beberapa arahan yang disampaikan kepada personel dalam apel Ops Ketupat Musi 2023.
Demikian dijelaskan AKBP Rifka usai memimpin apel Ketupat Musi 2023 di lapangan Apel Mapolda Sumsel.
AKBP Rifka menuturkan, bahwa pesan tersebut yakni personel harus melaksanakan tugas dengan semangat dan monitor situasi Kamtibmas pada kegiatan Ops Ketupat Musi 2023 yang digelar.
BACA JUGA:Pemilik KIS dengan 4 Ciri Ini Dapat BLT Dobel Setelah Lebaran, Cek Namamu Disini!
"Kita juga mengingatkan, bahwa arus balik sudah berlangsung dimana sudah pasti jalan-jalan sudah dipenuhi kendaraan yang akan mengarah ke Pulau Jawa.
Maka kita harus diwaspadai kemacetan dan antisipasi kecelakaan, " katanya.
Bahkan lanjut dia mengatakan, agar kegiatan Ops Ketupat Musi 2023 dapat berjalan dengan lancar, personel harus memastikan kesehatan karena cuaca berubah-ubah, kadang hujan, kadang panas atau sebaliknya.
Untuk itu dia berharap dengan berbagai kesiapan yang dilakukan, personel dapat melaksanakan tugas dengan baik.
BACA JUGA:MANTAP! Penerima Bansos Akan Dapat BLT Dobel Cair, Cek Daftar Penerima Disini
Sehingga, Ops Ketupat Musi 2023 dapat berjalan dengan lancar tanpa adanya kendala.
Apel ini juga dihadiri enam personel Bid Humas, yaitu Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Drs Supriadi, MM, dan lima Personel lainnya yaitu AKP Rama Yudha, SH, Paur Mitra Polda Sumsel, Aipda Muhammad Aliudin, SH bersama, Penata Yance, Briptu M Jani dan Bripda M Dwi. *