Grand Final Sumsel Comedy Festival 2023 di Lubuklinggau, Ada Siapa Saja sih?

Minggu 28-05-2023,19:52 WIB
Reporter : Fran Kurniawan
Editor : Fran Kurniawan

LUBUKLINGGAU, PALPRES.COM- Walikota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe melalui Sekda Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa membuka kegiatan workshop dan grand final Sumsel Comedy Festival bersama Persatuan Seniman Komedi Indoensia (PASKI) Provinsi Sumsel di Taman Olahraga Megang (TOM) Kota Lubuklinggau, Minggu (28/05/2023). 

Acara ini dihadiri Ketua Umum PASKI, Jarwo Kuat, pengurus PASKI, Deni Chandra, Ketua PASKI Sumsel, Fikri Haikal, Sekda Pemkot Lubuklinggau, H Trsiko Defriyansah, Asisten III Bidang Administrasi Umum, Herdrawan, Kepala Dinas Pariwisata, H Heri Zurianta, Kapolsek Lubuklinggau Utara, AKP Denhar serta pejabat Pemkot Lubuklinggau yang sempat hadir. 

Bendahara PASKI Sumsel, Okta Suraisi, melaporkan Sumsel Komedi Festival merupakan kegiatan tahunan PASKI Sumsel dan  ini merupakan pertama kali dilaksanakan di luar kota Palembang.

“Saya mengapresiasi terhadap Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau yang sudah memfasilitasi kegiatan ini, saya pun berharap kedepan, PASKI Sumsel dan Pemkot Lubuklinggau dapat berkolaborasi untuk kegiatan-kegiatan positif lainnya,” ujar Okta. 

BACA JUGA:Wow Ada Dara The Virgin dan Jarwo Kuat di Pembukaan Festival Bukit Sulap

Sementara itu, Ketua PASKI Sumsel, sekaligus Staf Khusus Gubernur Bidang Kepemudaan, Fikri Haikal saat membacakan sambutan Gubernur Sumsel , H Herman Deru menyampaikan apresiasi terhadap PASKI Sumsel dan Pemkot Lubuklinggau yang sudah melaksanakan Sumsel Comedy Festival 2023 yang merupakan rangkaian kegiatan Festival Bukit Sulap (FBS) 2023. 

“PASKI Sumsel hadir sebagai wadah bagi para komedian kokal untuk saling bersilahturahmi dan bersinergi bersama,” tandasnya. 

Sementara itu Sekda Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa dalam kesempatan tersebut mengatakan FBS 2023 merupakan rangkaian kegiatan Ayo Ngelong ke Lubuklinggau 23-3-23. Kota Lubuklinggau yang saat ini merupakan kota terbesar kedua di Provinsi Sumsel siap melaksanakan banyak kegiatan. 

Sekda mengungkapkan bahwa beberapa hari lalu, Kota Lubuklinggau sukses menggelar dua event besar yakni Raimuna Daerah (Raida) VIII dan STQH Tingkat Provinsi Sumatera Selatan secara bersamaan, hal inilah yang merupakan salah satu bukti, bahwa Pemkot Lubuklinggau siap melaksanakan event-event besar. 

BACA JUGA:Ratusan Pecinta Bongsai Kumpul di Lubuklinggau, Ada Apa Ya?

Selanjutnya ia menyampaikan, apresiasi kepada PASKI Sumsel yang sudah bersedia melaksanakan kegiatan Sumsel Komedi Festival tahun 2023 di Kota Lubuklinggau. (frs)

 

Kategori :