Motor Listrik Terbaru Scorpio X1, Top Speed dan Jarak Tempuhnya Bisa Segini

Jumat 21-07-2023,02:45 WIB
Reporter : Mujianto
Editor : Mujianto

PALPRES.COM - Motor listrik baru Scorpio X1 bakal meluncur jelang akhir tahun 2023, dengan desain yang sangat agresif.

Berbicara motor listrik, anda pasti penasaran dengan jarak tempuh dan kecepatannya.

Berbagai merek motor listrik berlomba-lomba memperkenalkan motor listrik baru yang sesuai dengan harapan banyak orang.

Salah satunya yang dilakukan Scorpio Elektric yang memberikan bocoran motor listrik bernama Scorpio X1.

BACA JUGA:Kisah Abu Nawas yang Rela Pura-Pura Gila agar Jadi Seorang Pujangga Sejati!

Motor tersebut merupakan perpaduan dengan Shenzhen BYD Elektronics yang berada di Guangzhou China.

Informasinya, motor tanpa bahan bakar tersebut akan dihadirkan di pameran EICMA 2023, Italia pada November 2023 mendatang.

Motor tersebut sedang dalam tahap pra produksi sebelum dilakukan produksi massal

Untuk bocoran spesifikasinya, Scorpio X1 menggunakan dinamo berkekuatan 10 kW.

BACA JUGA:Gula Batok Dan Alpukat Oleh-oleh Favorit dari Lubuklinggau, Harganya Murah Loh

Lalu, baterainya memiliki kapasitas 4,8 kWh dengan tegangan 73 volt, kuat arus 73 Ah bertipe lithium ion.

Mereka mengklaim hanya membutuhkan waktu 2,5 jam untuk membuat baterai terisi hingga 90 persen.

Bukan hanya itu, jarak tempuh dan top speednya masing-masing mampu mencapai 200 kilometer dan 105 kilometer/jam.

Di bagian pengereman menggunakan sokbreker teleskopik di depan dan model tunggal di belakang.

BACA JUGA:Alhamdulillah, 2 BLT Cair 3 Bulan Sekaligus untuk Warga Kategori Ini!

Kategori :