- Anak cacat berat atau disabilitas mendapat bantuan Rp2.400.000 atau Rp600.000 per tahapan.
- Bantuan untuk lansia sebesar Rp2.400.000 atau Rp600.000 per tahapan.
Ada 2 Bansos Cair di Bulan Agustus 2023
Di bulan Agustus 2023, Pemerintah melalui Kementerian Sosial akan menyalurkan 2 bantuan sosial sekaligus.
Bantuan sosial ini merupakan bansos reguler dan disalurkan di 83 daerah ini.
Bansos yang akan dicairkan adalah bansos BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) Sembako, dan PKH (Program Keluarga Harapan).
Kedua bansos ini menyasar hampir 30 juta penerima yang tersebar di seluruh Indonesia.
Pencairan kedua bansos tersebut di bulan Agustus disesuaikan dengan juknis yang ada.
Di mana jika penyaluran melalui kantor pos, pencairan akan dilakukan per 3 bulan.
BPNT Sembako alokasi Juli, Agustus, dan September Rp600.000, dan bansos PKH Tahap 3 periode yang sama juga disalurkan untuk KPM (Keluarga Penerima Manfaat) sesuai dengan komponen yang dimiliki.
Sebagai informasi tambahan, KPM yang penyaluran bansosnya melalui bank himbara telah dicairkan dana bansosnya sejak awal Juli lalu.
Di mana menyasar ke 431 kabupaten atau kota.
Meskipun begitu, penyaluran belum sepenuhnya menyeluruh.
Atau lebih tepatnya masih proses transfer mengingat mekanisme penyaluran pada tahun ini bergelombang (termin).
Menurut informasi yang didapat, bansos BPNT Sembako yang sekarang berbentuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan non tunai akan kembali dicairkan untuk mereka yang penyalurannya melalui PT Pos Indonesia.