PALEMBANG, PALPRES.COM – Sepertinya Timnas Indonesia akan kian gacor, dengan merapatnya sejumlah talenta keturunan yang dipersiapkan menghadapi Piala Dunia U17 November 2023 mendatang.
Pelatih Timnas U17 Bima Sakti pun sudah memanggil sejumlah skuad keturunan, guna memperkuat Garuda Muda.
Salah satu yang cukup mengejutkan, saat timnas memanggil pemain binaan Akademi Barcelona, Althan Khan.
Pemuda kelahiran Bandung tersebut, kini bergabung dengan Barcelona U15.
BACA JUGA:2 Bansos Cair Sekaligus di Tanggal Ini, Siap-siap Cek Saldo!
Ia telah diterima di Barca Residency Academy USA pada 2021, dan saat ini ia telah resmi bergabung untuk mengikuti timnas U17 Indonesia.
Namun netizen was-was dengan kebijakan Bima Sakti, yang mencoret banyak pemain bermain di luar negeri dalam timnas.
Soalnya, ditakutkan talenta berbakat seperti Althan Khan juga akan bernasib seperti yang lain.
Netizen mengatakan, jika Bima Sakti akhirnya mencoret Althan Khan, artinya dipastikan dia anti pemain yang berlaga di luar negeri.
BACA JUGA:Terpanjang di Indonesia, Tol Diatas Air Ini Telan Biaya Rp14 Triliun Lebih, Ini Lokasinya
Harusnya, Bima Sakti memanfaatkan pengalaman Althan Khan menimba ilmu di salah satu akademi terbaik di muka bumi ini, yang menghasilkan pemain-pemain top dunia, salah satunya Lionel Messi.
Shin Tae-Yong selaku pelatih kepala Timnas Senior, telah memantau pemain ini.
Karena selama di tim Barcelona, Althan Khan telah menjadi pemain penting dalam tim.
Nitizen malah mengatakan, jika saja Althan Khan tidak lolos dalam seleksi, maka pelatih Timnas Indonesia sudah tidak bisa dipercaya lagi.
BACA JUGA:Lega dan Bahagia! Ratusan Guru di Muba Terima SK PPPK