WOW! Koin Emas Dengan Ciri Ini Dihargai Kolektor Rp67 Juta, Anda Punya?

Sabtu 05-08-2023,05:45 WIB
Reporter : Sri Devi
Editor : Sri Devi

"Koin emas bergambar presiden Soeharto Rp850.000, dengan berat 50 gram. Koin sangat mulus sekali," tulis akun tersebut.

Penjual ini membanderol satu koin emas Rp850.000 tahun emisi 1995 seharga Rp67 juta.

Penjual juga memberi catatan kalau uang logam tersebut dijual tanpa sertifikat.

"Nb: tidak ada sertifikat & dapat bonus kotak kayu originalnya," jelasnya.

BACA JUGA:Siap-siap Kaya Raya, Koin Kuno Tahun 1971 Ini Dihargai Rp45 Juta Per Kepingnya, Anda Punya?

Uang logam emas pecahan Rp850.000 memiliki ciri-ciri corak yang didominasi warna emas.

Koin ini terbuat dari emas kadar 23 karat dengan berat 50 gram dengan diameter 35 mm dan ketebalan 2,78 mm.

Pencetakan uang ini menggunakan teknik cetak proof.

Namun, belum lama ini BI mencabut dan menarik Uang Rupiah Khusus Peringatan 50 Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun Emisi 1995 (URK TE 1995) dari peredaran, melalui penerbitan Peraturan Bank Indonesia (PBI) No. 24/15/PBI/2022, terhitung sejak 30 Agustus 2022.

BACA JUGA:Incar 2 Koin Kuno Berjenis Ini, Kolektor Janjikan Untung Besar!

Adapun URK yang dicabut dan ditarik dari peredaran antara lain Uang Rupiah Khusus Seri Demokrasi Pecahan 300.000 dan Uang Rupiah Khusus Seri Presiden Republik Indonesia Pecahan 850.000.

Penggantian atas Uang Rupiah Khusus Tahun Emisi 1995 yang dicabut dan ditarik dari peredaran sebesar nilai nominal yang sama dengan yang tertera pada URK dimaksud. *

Kategori :