Baru 3 Tahun Berdiri, Lokasi Wisata di Sumsel Ini Berada di Puncak Bukit, Suasana Asri dan Sejuk Disajikan

Selasa 08-08-2023,15:03 WIB
Reporter : Firdaus
Editor : Firdaus

PALEMBANG, PALPRES.COM- Tempat wisata satu ini mungkin baru berumur seumur jagung. 

Namun, keindahan akan panorama alamnya yang disajikan sudah terkenal di provinsi Sumatera Selatan hingga luar pulau Sumatera.

Tergolong wisata buatan, namun tidak menghilangkan keasrian akan alamnya.

Untuk menuju ke lokasi tempat wisata ini, kalian harus menempuh perjalanan dari ibukota provinsi Sumatera Selatan selama lebih kurang 7 jam dengan menempuh jarak 316 kilometer.

BACA JUGA:Berjarak 316,1 km dari Palembang, Tempat Wisata di Sumsel yang Menakjubkan Milik Walikota Palembang

Tempat wisata itu bernama Agrowisata Tanjung Sakti berada di Jalan Raya Manna-Pagar Alam, Kecamatan Tanjung Saktu Pumi, Lahat.

Beberapa spot foto yang Instagramable pun tersedia di lokasi ini. Air terjun mirip Niagara pun ada, tak jarang lokasi ini memang cocok buat liburan Anda bersama teman-teman maupun keluarga.

Selain tempat berswafoto, ada juga miniatur Ampera, kolam arus, dan pemandangan sawah yang eksotik.

Cuacanya pun asri dan sejuk, Yuk guys buruan buatlah jadwal untuk menuju ke lokasi Agrowisata Tanjung Sakti.

BACA JUGA:Estetik Banget, 3 Tempat Wisata di Sumsel yang Asri dan Instagramable, No 3 Peninggalan Jepang

Sebagai informasi, Agrowisata Tanjung Sakti merupakan milik Walikota Palembang.

Fasilitas yang disediakan di tempat wisata ini termasuk kolam renang anak dan adanya mushola dengan nuansa terbuka.

Selain itu, biaya masuk ke tempat wisata ini juga terjangkau, hanya sebesar Rp10.000 untuk mobil dan Rp5.000 untuk sepeda motor.

Ini membuat tempat wisata ini sangat menarik untuk dikunjungi oleh keluarga besar atau kelompok yang ingin mengadakan acara seperti family gathering.

BACA JUGA:Healing Tipis-tips! Ini 10 Rekomendasi Tempat Wisata di Palembang, Cocok Dikunjungi Saat Weekend

Kategori :