Kopi Robusta Premium, Kopi Kekinian dengan Keunikan Rasa Potensi Bisnis yang Menggiurkan

Senin 14-08-2023,13:16 WIB
Reporter : Kgs Yahya
Editor : Kgs Yahya
Kopi Robusta Premium, Kopi Kekinian dengan Keunikan Rasa Potensi Bisnis yang Menggiurkan

PALEMBANG, PALPRES.COM - Penikmat kopi tidak asing mendengar kata Robusta. Kopi robusta menjadikan bahan dasar atau base untuk pembuatan menu kopi.

Keunikan rasa dan tekstur yang kental menjadikan kopi kekinian ini menjadi potensi bisnis yang menggiurkan.

Apalagi kalau kopi robusta yang premium.

Kopi robusta premium menjadikan kopi ini dengan grade atau kelas kedua dalam proses green grading. 

BACA JUGA:UNIK! Ada Warung Kopi di Tengah Hutan Belantara Kabupaten Jombang, Penjualnya Emak-emak

Kopi premium memiliki kualitas di bawah kopi specialty, namun lebih tinggi dibandingkan kopi komersil. 

Sebab, kopi robusta sendiri salah satu varietas kopi yang paling hits dan terkenal di Indonesia.

Sesuai dengan namanya, kopi robusta premium adalah kopi yang ditanam, diolah dan juga diproses dengan olahan yang maksimal.

Peningkatan mutu kopi robusta Mengacu pada mutu 1 dan 2 yakni skor cacat maksimal 25. 

BACA JUGA:Nyeruput Kopi Sambil Melihat Jembatan Ampera, Ini 6 Rekomendasi Tempat Ngopi di Palembang

Harga kopi robusta premium paling rendah US$3 setara 46.000 perkg kopi beras.

Tak jarang, orang-orang juga mencampurkan kopi robusta dan arabika dalam satu hidangan kopi, karena rasa kopi robusta yang asam dan variasi rasa dari kopi arabika ini justru bisa menghasilkan rasa unik yang baru.

Karakteristik Tanaman Robusta yang Kuat, Kopi robusta biasanya ditanam di daerah beriklim tropis basah. 

Kopi robusta ini bisa tumbuh di dataran rendah, kuat tahan panas dan juga lebih kuat menghadapi hama. 

BACA JUGA:9 Kopi Lokal Indonesia yang Sukses Mendunia, Apa Saja Ya?

Kategori :