Tips Bagi Pemula, Cara Menjinakkan Perkutut Dengan Mudah, Cukup Gunakan Daun Ini

Kamis 17-08-2023,14:10 WIB
Reporter : Firdaus
Editor : Firdaus

Siapkanlah 5 lembang daun pandang, lalu potong-potong hingga memanjang 5 centimeter. 

Cuci terlebih dahulu daun pandan sampai bersih. Selanjutnya, daun yang sudah dicuci coba dianginkan agar air bekas cucian cepat kering.

Setelah itu simpan daun pandan secara merata di kandang burung dan usahakan jangan sampai kena kotoran burung.

Sebelum menaruh daun pandan di bawah sangkar terlebih dahulu bersihkan sangkarnya dari harumnya daun pandan burung perkutut anda akan menjadi lebih rileks karena daun pandan terutama aroma wanginya sangat disukai oleh burung perkutut.

BACA JUGA:Burung Perkutut dengan Karakteristik Ini Merupakan Spesies Langka dan Dihargai Mahal di Indonesia

Jangan lupa ganti daun pandan apabila sudah kotor dan tidak wangi lagi. 

Pemakaian daun pandan bisa dihentikan apabila burung perkutut sudah kelihatan tenang dan tidak giras lagi.

Selain dengan terapi daun pandan pemeliharaan burung perkutut harus rajin misalnya selalu membersihkan kandang terutama kotorannya yang bau bisa menjadi penyebab burung perkutut menjadi giras lagi.

Itulah cara agar burung perkutut tidak giras cukup dengan terapi wangi daun pandan.

Terima kasih, semoga bermanfaat.*

Kategori :