Telan Dana Rp225 Triliun, Wacana Pembangunan Jembatan Terpanjang di Dunia Kini Menghilang

Rabu 30-08-2023,12:45 WIB
Reporter : Mujianto
Editor : Mujianto

PALPRES.COM - Wacana jembatan terpanjang di dunia akan dibangun di Indonesia sempat ramai dibicarakan.

Jembatan Selat Sunda merupakan jembatan yang akan dibangun di Indonesia dengan panjang 30 kilometer.

Dengan panjang tersebut, pembangunan ini disebut sebagai jembatan terpanjang di dunia.

Jembatan Selat Sunda ini akan menjadi jembatan penghubung antara Pulau Jawa dengan Pulau Sumatera.

BACA JUGA:5 Jenis Burung Perkutut Pembawa Keberuntungan dan Kekayaan, Tak Habis 7 Turunan

Hal ini akan mempermudah akses transportasi antar pulau dan tentunya infrastruktur di Indonesia semakin berkembang.

Adanya jembatan Selat Sunda ini bisa mempermudah masyarakat untuk melakukan berbagai macam kegiatan ekonomi.

Dengan berkembangnya infrastruktur, tentunya akan mengembangkan berbagai macam akses pariwisata.

Pasalnya, Pulau Jawa dan Pulau Sumatera terkenal sebagai pulau yang memiliki berbagai keindahan alam.

BACA JUGA:Cek Jadwal Pencairan Bansos PKH Tahap 3 dan BPNT Juli-September Rp600.000 Lewat Kantor Pos

Jembatan Selat Sunda menjadi jembatan termegah yang pembangunannya dilakukan di Indonesia.

Nilai investasi yang diperlukan diperkirakan mencapai Rp225 triliun.

Akan tetapi, hingga sekarang ini perkembangan pembangunanya tidak pernah lagi dibahas.

Informasi yang beredar, bahwa pembangunan jembatan termegah ini belum menjadi fokus pemerintahan Indonesia.

BACA JUGA:Jangan Lewatkan, Fenomena Langka 'Super Blue Moon' Akhir Agustus Ini

Kategori :