Resep Buat Pempek Krispi yang Renyah, Peluang Usaha di Luar Palembang

Kamis 21-09-2023,05:03 WIB
Reporter : Zannuba Chavilla Andjari
Editor : Trisno Rusli

Cara Membuat:

1. Campurkan ikan tenggiri yang telah dihaluskan dengan tepung sagu tani, tepung terigu, bawang putih, garam, dan merica bubuk. Aduk rata hingga semua bahan tercampur dengan baik.

BACA JUGA:5 Pemain Naturalisasi Ini Belum Pernah Bela Timnas, Nomor 4 Menikah dengan Perempuan Indonesia

BACA JUGA:Juaranya Bukan Binus, Ini TOP 5 Kampus Swasta Termahal di Indonesia, Biayanya Setara Harga Rumah!

2. Diamkan adonan selama sekitar 30 menit agar adonan lebih kenyal dan mudah diolah.

3. Setelah adonan istirahat, ambil sejumput adonan dan bulatkan. Kemudian pipihkan dengan tangan agar membentuk lembaran tipis.

4. Panaskan minyak goreng dalam wajan dengan api sedang.

5. Goreng lembaran pempek krispi hingga berwarna keemasan dan renyah. Pastikan pempek krispi matang merata dan tidak terlalu gosong.

BACA JUGA:ALHAMDULILLAH, Hari Ini 4 Bansos Cair Serentak, KPM Terima Bantuan Tunai dan Sembako

BACA JUGA:Punya Filosofi Mendalam, Ini Makna Warna Seragam Sekolah Mulai SD, SMP Hingga SMA

6. Angkat pempek krispi yang telah matang dan tiriskan minyaknya dengan menggunakan tissue dapur.

7. Pempek krispi siap disajikan! Sajikan dengan kuah cuko dan irisan timun untuk sensasi yang lebih segar.

Beberapa orang lebih suka menyantapnya dengan kuah cuko khas Palembang, sementara yang lain lebih suka menikmatinya dengan saus sambal atau saus tomat.

Inovasi ini juga memberikan kesempatan kepada para pengusaha kuliner untuk berkreasi dengan berbagai jenis varian Pempek.*

BACA JUGA:Segera Cairkan Dana Bansos PKH Rp750 Ribu dan BPNT Rp600 Ribu, Sebelum Lewat Tanggal Ini!

BACA JUGA:Bukit Seguntang sebagai potongan Gunung Mahameru, Tempat Datangnya Sang Sapurba

Kategori :