Karhutla Hanguskan 6 Hektare Lahan di Empat Lawang, Diduga Ini Pemicunya

Sabtu 07-10-2023,19:41 WIB
Reporter : Anita Silvia
Editor : Sulis Utomo

EMPAT LAWANG, PALPRES.COM – Bulan Oktober 2023 ini masih masuk dalam musim kemarau.

Cuaca di Indonesia sangat panas.

Tumbuhan pun mudah kering dan mati.

Di saat musim kemarau ini mudah sekali terjadi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

BACA JUGA:Masyarakat Desa Keroyokan Atasi Karhutla di OKI, Mobil Bak Terbuka Jadi Armada ‘Tempur’

BACA JUGA:Bahas Soal Karhutla, Pemkab Musi Rawas Gelar Rakor Forkopimda

Seperti halnya yang terjadi di Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan ini.

Salah satunya karhutla yang terjadi di Desa Lingge, Kecamatan Pendopo Barat, Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Selatan.

A Rusdi, salah seorang warga Desa Lingge mengatakan terjadi kerhutla di desanya pada Jumat 6 Oktober 2023.

Dijelaskan oleh Rusdi, masyarakat baru menyadari adanya kebakaran di area hutan Desa Lingge sekitar jam 15.00 WIB.

BACA JUGA:GAWAT! Karhutla di Ogan Ilir Kian Parah, Lahan Terbakar Lebih dari 900 Hektar

BACA JUGA:Kapolda Sumsel Apresiasi PT BMH Atas Upaya Penanganan Karhutla di Wilayah OKI

Saat diketahui oleh masyarakat kondisi api sudah besar.

“Petang tadi baru diketahui masyarakat” kata Rusdi.

Karhutla ini kebanyakan menimpa lahan kosong di Desa Lingge dan belum sempat merambat ke lahan yang produktif.

Kategori :