Cyrus Margono Sudah di Jakarta, Terciduk Makan Nasi Goreng dan Sate

Minggu 08-10-2023,16:12 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

PALEMBANG, PALPRES.COM - Kiper Panathinaikos di Liga Yunani, Cyrus Margono ternyata sudah berada di Indonesia.

Hal itu diketahui dari unggahan Instastory akun Instagram miliknya, Sabtu 7 Oktober 2023.

Ia mengunggah foto masakan khas Indonesia, yakni nasi goreng, telor ceplok, dan sate. 

"24 jam di kampung halaman," tulis narasi pada unggahan tersebut. 

BACA JUGA:Cyrus Margono Segera Berstatus WNI, PSSI: Shin Tae-yong Belum Butuh

BACA JUGA:Pemain Incaran Shin Tae-yong Terancam Tak Bisa Dinaturalisasi, Ini Penyebabnya

Dalam unggahan itu terdapat keterangan lokasi, yakni di Pondok Indah Mall. 

Cyrus Margono dikabarkan sedang menjalani proses untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). 

Penjaga gawang berusia 21 tahun itu lahir di New York, Amerika Serikat.

Ayah Cyrus Margono, Johan Margono, asli Indonesia, sedangkan ibunya berasal dari Iran. 

BACA JUGA:Perdana di Timnas Senior, Pemain Ini Diharapkan Bawa Hoki Bagi Shin Tae-yong

BACA JUGA:Hadapi Brunei, Ini Formasi yang Bisa Digunakan Shin Tae-yong

Belum lama ini, Cyrus Margono telah mengurus Surat Keterangan Keimigrasian (SKIM).

Beberapa waktu lalu, lewat unggahan di akun Instagram miliknya, Cyrus Margono unggah ulang postingan dari Hamdan Hamedan, staf khusus Kemenpora untuk pemain keturunan. 

Pada postingan yang diunggah Hamdan, ia menjelaskan bahwa Jumat 29 September 2023, dirinya bersama ayah Cyrus Margono, Johan Margono telah mendatangi Direktorat Keimigrasian. 

Kategori :