Introspeksi Diri Wajib Selalu Kita Lakukan, Mengapa? Ini Kata Ustad Handy Bonny

Kamis 19-10-2023,10:09 WIB
Reporter : Hendra Djamal
Editor : Sulis Utomo

JAKARTA, PALPRES.COM -  Dalam menjalankan hidup, manusia sering kali berbuat salah dan dosa. 

Untuk itulah introspeksi diri dengan dengan menyadari kesalahan dan dosa yang diperbuat, menurut Ustad Handy Bonny dalam chanel Kehidupan Cerah Official di YouTube, perlu terus dilakukan. 

Ia mengandaikan hal itu dengan sepeda motor, yang harus terus diisi bensinnya ketika hendak digunakan untuk kepentingan sehari-hari dan di service di bengkel terdekat agar mesinnya tetap prima.

Seorang manusia punya jiwa dan jiwanya terkadang kehausan dan gersang. 

BACA JUGA:Panasnya Luar Biasa, 5 Daerah Terpanas di Provinsi Jawa Tengah, Bukan Semarang Juaranya, Tapi?

BACA JUGA:Rezeki Nomplok Bagi KPM PKH dan BPNT, Bansos Tambahan Mulai Tersalurkan kepada KPM, Cek Nama Anda di Sini

Jiwa yang gersang ini disuburkan dengan air mata pertaubatan. 

Seandainya sebuah taman menjadi hijau, karena sering disiram air. 

Bila seperti itu, hati seseorang jadi indah, mekar, dan tentram dengan air mata pertaubatan tersebut. 

Kemudian, jangan menangisi seseorang yang pergi meninggalkan kita, tapi tangisi diri kita sendiri yang terlalu besar pengharapannya kepada seseorang. 

BACA JUGA:Jika Memenuhi 7 Kriteria Ini, Masyarakat Miskin Berhak Menerima Dana Bantuan Senilai Rp500.000 dari Pemerintah

BACA JUGA:Cek Namamu! Bansos PKH dan BPNT September - Oktober via BRI, BNI, BSI, dan Mandiri Bakal Cair Bersamaan

Kita jangan pernah putus asa, karena Allah SWT tidak pernah bosan untuk mengampuni dosa kita. 

“Jangan pernah putus ada dari rahmat Allah SWT. 

Sesungguhnya Allah SWT senantiasa mengampuni dosa kita,” tuturnya. Ketika kita bertaubat, maka kita istikomah untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama. 

Kategori :