Bek Kanan Timnas Indonesia Bakal Full Pemain Abroad Kalau Nama Ini Bergabung

Rabu 01-11-2023,11:27 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Shin Tae-yong memang gemar merekrut pemain muda ke timnas senior. 

Ia memiliki pengamatan yang jitu terkait hal itu.

Lihatlah Skuad Garuda saat ini. 

Banyak didominasi pemain muda potensial. 

BACA JUGA:Ivar Jenner Ragu Bela Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kok Bisa?

Marselino Ferdinan adalah contoh pemain muda yang dibawa Shin Tae-yong ke tim senior. 

Ia baru berusia 18 tahun saat gabung tim senior. 

Nyatanya, Marselino Ferdinan langsung jadi andalan Shin Tae-yong.

Marselino bermain cukup memukau dan langsung diandalkan oleh timnas Indonesia pada semua kelompok umur.

Hal yang sama terjadi pada Ivar Jenner dan Rafael Struick.

Ivar dan Struick awalnya diproyeksikan untuk membela Timnas Indonesia U-20 yang batal tampil di Piala Dunia U-20 2023.

Dipromosikan ke timnas senior, dua nama tersebut sukses mencuri perhatian dan terus mengumpulkan caps senior.

Hadirnya Welber semakin membuat kedalaman skuad timnas Indonesia makin apik.

Bertugas di posisi bek kanan, dia akan menjadi kandidat pemain abroad selanjutnya yang bermain untuk skuad Garuda.

Sebelumnya ada Asnawi Mangkualam (Jeonnam Dragons) dan Sandy Walsh (KV Mechelen).

Tambahan pemain muda di posisi ini membuat proses regenerasi berjalan baik.

Kategori :