PALEMBANG, PALPRES.COM- Bagi pelajar yang berada di Palembang dan sekitarnya atau kota lain, pasti ingin mengejar pendidikan tinggi di kampus terbaik.
Palembang sebagai kota sejarah di Sumatera Selatan, bukan hanya tempat berbagai budaya berkumpul.
Tetapi juga rumah bagi beberapa kampus terbaik yang menawarkan peluang pendidikan tak tertandingi.
Memilih kampus yang tepat menjadi awal penting bagi calon mahasiswa untuk mengejar mimpi pendidikan.
BACA JUGA:8 Kampus Terbaik di Indonesia versi Kemendikbud, Ada Kampusmu di Sini?
Mulai dari Universitas Sriwijaya (UNSRI) yang menawarkan program studi beragam hingga keunggulan, dalam inovasi dan teknologi di Universitas Bina Darma.
Terdapat juga beberapa pilihan kampus dapat disesuaikan dengan minat dan tujuan karir masing-masing calon mahasiswa.
Selain itu, akreditasi yang tinggi juga menjadi penanda mutu, menegaskan komitmen setiap kampus untuk memberikan pengalaman pendidikan yang berkualitas.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut kampus-kampus terbaik di Palembang beserta akreditasinya
1. Universitas Sriwijaya
Universitas Sriwijaya (UNSRI) adalah Perguruan Tinggi Negeri yang berlokasi di Kota Palembang yang berdiri pada pada 1 April 1953
Unsri memiliki 10 fakultas dan dua lokasi kampus, yaitu di Bukit Besar, Kota Palembang, dan Indralaya, Kabupaten Ogan Ilir.
Universitas ini menduduki peringkat ke 56 terbaik di Indonesia versi UniRank.