Tunjang Pariwisata, 3 Kabupaten di Bali Dibangun Bendungan, Anggarannya Capai Rp1,8 Triliun

Minggu 17-12-2023,15:09 WIB
Reporter : Mujianto
Editor : Mujianto

PALPRES.COM - Guna tunjang pariwisata, pemerintah membangun bendungan di Bali dengan anggaran Rp1,8 triliun.

Proyek ini guna memenuhi kebutuhan air bersih di Bali, yang seiring berjalannya waktu terus bertambah.

Hal ini mengingat bahwa Bali merupakan salah satu daerah dengan objek wisata terkenal hingga ke manca negara.

Sebab itulah, pembangunan bendungan sebagai penyuplai air baku tentu sangatlah penting.

BACA JUGA:Sebaiknya Anda Tahu; Ini 7 Manfaat Daun Jambu Biji Bagi Kesehatan, yuk Simak Ulasannya

Infrastruktur penyuplai air ini tidak hanya berada di salah satu kabupaten saja, namun 3 kabupaten sekaligus.

Bendungan dengan luas mencapai 81,81 hektare ini terletak di Kabupaten Badung, Bangli dan Gianyar.

Pembangunan infrastruktur penyedia air bersih telah dimulai sejak tahun 2018 dan masih berjalan hingga sekarang ini.

Dengan wilayah yang begitu luas, infrastruktur ini dibangun dalam dua tahap.

BACA JUGA:5 Tempat Wisata Alam Indonesia yang Jarang Diketahui Wisatawan, Keindahannya Bikin Berdecak Kagum

Tahap I telah selesai dikerjakan pada tahun 2021 lalu dan paket II pelaksanaannya baru dimulai tahun 2022 lalu dengan target rampung tahun 2024 mendatang.

Pengerjaan megaproyek bendungan di Bali pada tahap I telah rampung tersebut meliputi pembangunan jalan akses kerja, terowongan pengelak dan pekerjaan proteksi tebing.

Sementara untuk paket II mengerjakan pengelesaian tubuh dari infrastruktur ini dan spillway (saluran pelimpah).

Ada hal menarik dalam pembangunan waduk di provinsi yang terkenal dengan pariwisatanya ini.

BACA JUGA:5 Kampus Terbaik di Yogyakarta, Nomor 1 PTN TOP QS WUR Sustainability 2024

Kategori :