Hal itu menjadi amalan yang selalu mereka lakukan, karena di masjid merupakan tempat yang tenang dan mereka mencurahkan masalah mereka dengan berdo’a.
BACA JUGA:Siap-siap, Yamaha Luncurkan Motor Listrik di Indonesia, ENO'S atau Yamaha E01?
Jadi hal itu bisa kita lakukan, ketika akan bekerja mampir ke masjid dan ketika pulang kerja mampir ke masjid.
Agar ketika ada masalah di kantor, maka tumpahkanlah masalah yang kita hadapi tersebut dengan berdo’a kepada Allah SWT.
“Ketika kita ke masjid dulu sebelum pulang ke rumah habis kerja, maka kita akan mendapatkan ketenangan.
Makanya jarang ada yang marah ketika pulang setelah dia mampir ke masjid dulu, karena aura masjid merupakan aura ketenangan.
BACA JUGA:Tidak Hanya Nikmat Tapi Banyak Kandungan Kolagennya, Ini Dia Resep Sop Ceker Dijamin Nagih
Jadi ketika kita kembali ke rumah, tidak ada lagi beban pikiran akibat pekerjaan yang ada dikantor,” tuturnya.
Jadi ketenangan yang ada di masjid, kita bawa ke rumah, dan ketika anak ingin bermain dengan bapaknya.
Maka bapaknya akan penuh suka cita dapat bermain dengan anaknya, karena tidak ada lagi beban pikiran akibat pekerjaan di kantor.
Karena waktu di dunia inilah merupakan waktu yang tepat untuk kita, mendekatkan kepada istri dan anak.
BACA JUGA:7 Gerakan Gym yang Bisa Dilakukan di Rumah untuk Mengecilkan Perut dan Paha, Rasakan Perubahannya
Belum tentu di akhirat kelak kita dapat bertemu dengan istri dan anak-anak.