PALEMBANG, PALPRES.COM - Lombok merupakan destinasi wisata terfavorit dan paling ramai dikunjungi oleh wisatawan.
Tempat ini tidak hanya dikunjungi turis lokal saja akan tetapi seluruh manca negara.
Lombok memang terkenal memiliki Panorama keindahan alam yang sangat menakjubkan.
Tidak hanya itu Lombok juga memiliki tempat makan kuliner yang paling populer.
BACA JUGA:5 Tempat Makan Sarapan Pagi di Palembang, Menu Beragam Perut Kenyang Hati Senang
Mungkin beberapa dari kuliner khas lombok sudah tidak asing bagi kalian, seperti ayam taliwang maupun plecing kankung.
Tapi tak hanya menu itu masih banyak beragam kuliner khas lombok yang perlu kalian icip-icip.
Menu Kuliner yang beragam tidak hanya enak yang pasti bikin nagih.
Penasaran, apa saja makanan khas lombok yang wajib kalian cicipi? Simak 5 Rekomendasi Makanan khas lombok ini.
BACA JUGA:7 Tempat Wisata Kuliner di Yogyakarta yang Sempat Viral di Tiktok, Menunya Unik Rasanya Menarik
1. Bebalung
BEBALUNG dalam bahasa Sasak, memiliki arti tulang-belulang.
Bebalung ini cocok banget buat kamu yang sangat suka olahan tulang sapi.
Kuahnya segar, berasa rempah-rempah khas dimana ada jahe, kunyit, cabai, bawang merah, dan bawang putih, sumpah bikin nagih!
Mulai dari 25,000 IDR per porsi kamu sudah bisa menikmati kelezatan dari makanan ini.