KAYUAGUNG, PALPRES.COM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Iir (OKI) terus menggencarkan kegiatan pasar murah untuk mengendalikan harga.
Berdasarkan pantauan, sejumlah bahan pokok di Pasar Kayuagung mengalami kenaikan harga jelang Ramadhan 2024.
Beras premium di Pasar Tradisional Kayuagung saat ini mengalami kenaikan yang cukup signifikan.
Dari harga semula Rp140 ribu per 10 Kg, menjadi Rp150 ribu per 10 Kg.
BACA JUGA:Punya Fitur Canggih yang Bisa Memuaskan Pengguna, Gak Bakal Rugi Beli HP Infinix Zero 40!
BACA JUGA:Terkuak, Ini Alasan Honda Supra GTR Kurang Diminati, Meskipun Performanya Tangguh
Begitu juga harga cabe merah dari Rp 90 ribu per Kg, naik menjadi Rp120 ribu per Kg.
Sementara ayam potong naik dari Rp 34 ribu per Kg menjadi Rp 38 ribu.
Kepala Dinas Perdagangan OKI, Alamsyah mengatakan, kenaikan harga menjelang Ramadhan merupakan hal yang biasa terjadi.
Banyaknya permintaan konsumen serta berkurangnya disinyalir jadi penyebab.
BACA JUGA:Suka Main Game? Ini 7 Tips Memilih Marketplace Terbaik dan Terpercaya untuk Top Up Genshin Impact
“Sebenarnya setiap tahun terjadi karena permintaan banyak sementara persediaan terbatas.
Menjelang lebaran pun akan ada perubahan harga, nanti setelah pasokan normal akan pulih kembali,” ucapnya, Kamis 22 Februari 2024.
Sementara itu, Pj Bupati OKI, Ir Asmar Wijaya mengatakan, Pemkab OKI telah melakukan berbagai langkah strategis menangani lonjakan harga bahan pokok di pasaran.