Saingi Alphard, Hadir Mobil Listrik China Premium Harga 700 Jutaan, Sekali Cas Cukup Jakarta-Madiun

Senin 26-02-2024,10:45 WIB
Reporter : Try Dina
Editor : Sulis Utomo

Untuk membedakan versi full elektrik dan PHEV, BYD memberikan desain grille yang berbeda. 

Mulai dari bagian eksterior depan, mobil listrik China ini dilengkapi dengan headlamp LED Projector dengan desain unik. 

BACA JUGA:4 Cara Cek Kondisi Mesin Mobil Isuzu Panther Bekas, Teliti Sebelum Membeli

BACA JUGA:City Car Matic Termurah Buat Hadapi Macet Parah di Jalanan Perkotaan! Harganya Segini

Mobil ini juga dilengkapi dengan kamera 360 serta radar ADAS sebagai sistem keamanan berkendara. 

Melihat ke bagian samping, unit sub-brand BYD ini memiliki dimensi yang besar. 

Tampilan clean dan modern tanpa aksen berlebihan, dipercantik dengan list jendela berwarna silver.

Berpindah ke tampilan belakang, mobil listrik China ini memberikan kesan futuristik melalui desain stoplamp yang memanjang dari sisi kanan hingga kiri. 

BACA JUGA:Yamaha Aerox 2024, Makin Keren dan Sporty, Apa Aja yang Berubah? Simak Penjelasannya

BACA JUGA:Motor Sultan BMW R12: Si Classic Cruiser Kaya Fitur Super Canggih

Pada bagian spoiler terdapat high mount stop lamp yang cukup besar serta aksen untuk menonjolkan kesan sporty. 

Jendela belakang sudah dilengkapi defogger dan wiper. 

Pembukaan pintu bagasi BYD Denza D9 sudah menggunakan electric power tail gate. 

Ruang penyimpanan dalam bagasi terbilang luas, dilengkapi kompartemen bawah untuk menyimpan tool kit. 

BACA JUGA:Inilah Motor Listrik Termurah di IIMS 2024, Cuma Rp3 Jutaan Sudah Gratis Service Seumur Hidup

BACA JUGA:Skutik Murah dengan Desain Retro Banget Resmi Mengaspal di Indonesia, Ini Harga Resminya?

Kategori :