Pastikan Persiapan Paripurna HUT Ogan Ilir ke 20, Ketua DPRD Lihat Langsung

Sabtu 06-01-2024,17:37 WIB
Reporter : M Wijdan
Editor : M Wijdan

INDRALAYA,PALPRES.COM- Untuk memastikan persiapan Paripurna I dalam agenda HUT Ogan Ilir ke-20, Ketua DPRD Kabupaten Ogan Ilir, Soeharto turun langsung, Sabtu 06 Januari 2024.

Tampak terlihat Soeharto memantau dengan jeli kursi dan meja yang dipasang pantia, agar bisa disusun dengan rapi untuk menyambut HUT Ogan Ilir ke 20 ini.

Tak hanya itu, Ketua DPRD Kabupaten Ogan Ilir ini juga mengecek langsung Sound System Musik yang sudah terpasang.

"HUT Ogan Ilir adalah hari sakral kita dalam memperingatinya, jadi persiapan yang kita lakukan untuk paripurna beso (Minggu 07 Januari 2024) harus berjalan sukses," ungkapnya.

Soeharto tidak mau terjadi ada ada kendali sekecil apapun dalam rapat paripurna perdana dalam rangka HUT Kabupaten Ogan Ilir ke 20 ini.

"Seperti Sound System Musik, ini harus diperhatikan betul, jangan sampai macet-macet ya. Saya tidak mau, pas acara nanti putus-putus," tegasnya meminta kepada panitia.

Dalam memantau persiapan ini, Ketua DPRD juga didampingi Wakil Ketua II DPRD Ogan Ilir, Ahmad Syafei, dan pihak Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Pemkab Ogan Ilir.

"InsyaAllah dengan persiapan yang matang kita lakukan ini, acara rapat paripurna pertama ini bisa berjalan sukses. Apalagi, pak PJ Gubernur Sumsel akan datang langsung," imbuhnya.

Tak hanya tempat dan lokasi pejabat yang dipantau detail Ketua DPRD Kabupaten Ogan Ilir ini, akan tetapi lokasi tamu undangan lainnya juga tak luput dari pantaunnya.

"Kursi-kursi yang diluar gedung harus disusun rapi, itu TV besar jangan sampai macet-macet, ini acara masyarakat juga, mereka wajib kita perlakukan sama dengan undang lainnya," tukasnya. *

Kategori :