PALPRES.COM- Berikut ini 10 mobil listrik paling laris di awal tahun 2024.
Kemunculan mobil listrik cukup menyedot perhatian masyarakat di berbagai belahan dunia tidak terkecuali di Indonesia.
Sejak mulai diperkenalkan secara luas pada tahun 2023 lalu, hingga saat ini sudah ada ribuan unit mobil listrik dari berbagai mereka yang terjual laris di Indonesia.
Salah satu mobil listrik paling laris di awal tahun 2024 ini adalah Wuling BinguoEV.
BACA JUGA:Mudik Lebaran 2024, Ini Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik dengan Harga Mulai 85 Jutaan
BACA JUGA:Minat Beli Toyota Avanza? Intip Kelebihan dan Kekurangan Mobil Sejuta Umat
Kemunculan di Indonesia langsung bisa menggeser gelar mobil listrik terlaris sebelumnya seperti Hyundai Ioniq 5 dan Wuling Air ev.
Pada bulan Januari 2024 lalu, Wuling BinguoEV berhasil terjual ribuan unit di Indonesia.
Berdasarkan data yang dirilis Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) tercatat Wuling BinguoEV terjual 1.876 unit di Januari 2024 sehingga menjadikannya sebagai mobil paling laris di awal tahun 2024 ini.
Wuling BinguoEV adalah mobil listrik ketiga yang diproduksi di Indonesia.
BACA JUGA:Harga Pas Tenaga Buas, Inilah 3 Mobil Hatchback Terbaik Toyota di Indonesia
BACA JUGA:Cocok Buat Mudik, Ini 5 Mobil MPV Favorit Keluarga, Ruang Kabin Luas dengan Bagasi yang Lega
Sebelumnya sudah ada Hyundai Ioniq 5 dan Wuling Air ev yang diproduksi lebih dulu di Indonesia.
Selain itu Wuling BinguoEV juga mendapatkan insentif PPN.
Sehingga harga jualnya juga ikut turun dari sebelumnya Rp348.000.000 - Rp408.000.000 menjadi Rp317.000.000 - Rp372.000.000.