Untuk bantuan PKH disalurkan kepada 10 juta KPM yang terdata di DTKS Kemensos RI.
Bantuan ini diberikan kepada 7 kategori yaitu ibu hamil, balita, anak SD, SMP dan anak SMA, penyandang disabilitas dan lanjut usia (Lansia).
Nominal bantuan yang disalurkan masih tetap sama seperti tahun lalu.
Untuk kategori ibu hamil dan balita menerima bantuan Rp3.000.000 per tahun.
Lalu kategori Lanjut usia dan penyandang disabilitas menerima bantuan Rp2.400.000 per tahun.
Kemudian untuk kategori anak SD mendapatkan Rp900.000, anak SMP Rp1.500.000 dan anak SMA Rp2.000.000.
Bantuan PKH akan disalurkan lewat PT Pos Indonesia dan Bank Himbara.
4. Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)
Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) akan menyasar keluarga dengan kondisi sosial ekonomi terendah dengan menyasar kepada 18,8 juta KPM.
Program ini memberikan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp200.000 per bulan dengan total per tahunnya Rp2.400.000.
Dengan kehadiran keempat program bansos ini, diharapkan dapat memberikan bantuan yang signifikan kepada masyarakat dalam menghadapi bulan suci Ramadan 2024.
Program-program ini merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam memberikan perlindungan sosial kepada yang membutuhkan, sehingga suasana Ramadan dapat dirayakan dengan lebih tenteram dan berkah.
Semoga informasi ini bermanfaat.