Selain itu, kamu juga bisa memilih nasi atau kentang goreng sebagai karbohidratnya. Untuk harganya sendiri dibanderol dengan Rp52.000 per porsinya.
3. Nasi Fu Yung Hai
Bagi kamu si pecinta chinese food, maka Nasi Fu Yung Hai menjadi pilihan yang tepat.
BACA JUGA:Menu Sahur Praktis, Ini Resep Nasi Goreng Kampung Gurih dan Menggugah Selera
BACA JUGA:5 Kuliner Khas Ogan Komering Ulu yang Menggugah Selera, Wajib Coba Kopi Durian yang Creamy
Menu satu ini merupakan sajian Indonesia fusion dengan masakan khas Tionghoa.
Nasi Fu Yung Hai terbuat dari telur ayam yang diisi dengan sayuran dan juga potongan daging ayam, lalu disajikan dengan saus asam manis.
Menu ini juga terdapat tumisan sayur yang nikmat, sehingga cita rasanya yang kaya.
Jika Fu Yung Hai di resto lain yang dibuat lebar, maka Nasi Fu Yung Hai khas Solaria dibikin tebal dengan banyak isian sayur dan juga daging ayam.
Walaupun begitu, teksturnya tetap renyah dan lembut di dalam. Untuk harganya dibanderol Rp49.000.
4. Kwetiau Goreng Seafood
Kwetiau Goreng Seafood menjadi salah satu menu terfavorit di Solaria-Google Maps/Shanti Syifa-
Kwetiau Goreng Seafood menjadi menu terfavorit di Solaria hingga awal tahun 2019.
Menu ini memiliki tekstur yang kenyal dengan cita rasa yang gurih, apalagi toppingnya yang berlimpah dan sayurannya yang banyak, dijamin bikin kamu ketagihan.